NBA

Hasil Play-off NBA: Cavaliers, Spurs, dan Jazz Berjaya

Minggu, 16 April 2017 13:57 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Jason Miller/Getty Images
Atlanta Hawks v Cleveland Cavaliers Copyright: © Jason Miller/Getty Images
Atlanta Hawks v Cleveland Cavaliers

Sebanyak delapan klub elite NBA baru saja menjalani laga perdana babak play-off musim 2016/17. Sebanyak empat klub pun berhasil meraih kemenangan dalam laga tersebut, yakni Cleveland Cavaliers, Milwaukee Bucks, San Antonio Spurs, dan Utah Jazz.

Cavaliers yang merupakan juara musim 2015/16 lalu harus melakoni laga yang sengit saat menjamu Indiana Pacers di Quicken Loans Arena. Beruntung berkat kegemilangan LeBron James yang mencetak double-double (32 poin dan 13 assists), Cavalirs mampu unggul tipis dengan skor 109-108.

Pada laga berikutnya, Raptors dipaksa menanggung malu di depan publiknya sendiri pada laga perdana play-off. Berhadapan dengan Milwaukee Bucks yang diperkuat Giannis Antetokounmpo, Raptors harus menelan kekalahan dengan skor 83-97.

Spurs menjadi satu-satunya tim yang berhasil meraih kemenangan besar dalam laga perdananya di play-off musim 2016/17. Menurunkan pemain andalannya, Kawhi Leonard sejak kuarter pertama, Spurs mampu mempermalukan Memphis Grizzlies dengan selisih 29 poin, yakni 111-82.

Raptors bukan satu-satunya tim yang merasakan kekalahan kandang di laga perdana play-off NBA. Pasalnya, jejak mereka juga disusul oleh Los Angeles Clippers yang takluk dari Utah Jazz di Staples Center Arena.

Sempat memimpin lebih dulu di kuarter pertama, Clippers pada akhirnya harus mengakui keunggulan Jazz yang keluar sebagai pemenang dengan skor akhir 97-95.

Berikut hasil lengkap pertandingan pertama babak play-off NBA, 16 April 2017:

Nama Tim Hasil Akhir Nama Tim
Cleveland Cavaliers 109-108 Indiana Pacers
Toronto Raptors 83-97 Milwaukee Bucks
San Antonio Spurs 111-82 Memphis Grizzlies
Los Angeles Clippers 95-97 Utah Jazz