IBL 2017

Ini Alasan Babak Semifinal Divisi Putih IBL 2017 Digelar di Bandung

Rabu, 26 April 2017 21:09 WIB
Kontributor: Ginanjar | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Muhammad Ginanjar/INDOSPORT
Konferensi pers semifinal IBL 2017. Copyright: © Muhammad Ginanjar/INDOSPORT
Konferensi pers semifinal IBL 2017.

Laga sengit akan tersaji di babak semifinal Divisi Putih Indonesian Basketball League (IBL) 2017 yang mempertemukan W88.News Aspac melawan Pelita Jaya. Laga tersebut akan digelar di GOR C-Tra Arena, Jalan Cikutra Bandung, 27-30 April mendatang.

Direktur IBL, Hasan Gozali, mengatakan terpilihnya Bandung sebagai lokasi babak semifinal karena keinginan dari kedua tim. Keduanya sudah menyatakan kata sepakat.

"Dikarenakan di Jakarta ada kendala, maka penyelenggaraan digelar di Bandung sebagai tuan rumah. Harapannya tentu di sini (Bandung) bisa menyuguhkan pertandingan yang kompetitif," harap Hasan dalam konferensi pers sebelum laga di Hotel Santika Bandung, Rabu (26/04/17).

Manajer tim Aspac, Gagan Rachmat mengatakan, terpilihnya Bandung dikarenakan di Jakarta lapangan bola basket yang representatif sebagian besar tengah direnovasi.

<img data-cke-saved-src="http://www.idseditor.com/article/image/173475/5-169.jpg" src="http://www.idseditor.com/article/image/173475/5-169.jpg" alt="Pemain Pelita Jaya, Daniel Wenas (kedua dari kiri) membangkitkan semangat rekannya saat timnya tertinggal. Copyright: Petrus Manus Da" yerimon'="" style="height: 422px; width: 750px;">Pemain Pelita Jaya, Daniel Wenas (kedua dari kiri) membangkitkan semangat rekannya saat timnya tertinggal.

Meski berada di luar kandangnya, ia yakin rasa fanatisme masyarakat untuk mendukung timnya tetap besar, sehingga motivasi para pemain untuk mengalahkan Pelita Jaya semakin terangkat. "Mudah-mudahan game besok, kita bisa memberikan permainan yang bagus, seru, dan menarik. Semua masyarakat Bandung juga terhibur," harapnya.

Di sisi lain, Manajer tim Pelita Jaya, Victor Roring mengatakan, pemilihan Bandung dikarenakan keterpaksaan lantaran tidak ada tempat yang layak untuk bisa dijadikan tempat babak semifinal IBL 2017.

"Sebenarnya kita punya pilihan di Bojonegoro yang merupakan tempat latihan kita. Tapi karena sudah di-booking jauh-jauh hari oleh yang lain, maka kita tidak bisa menggunakannya. Pilihan dekat, ya Bandung," ungkap Victor.

Menurutnya GOR C-Tra Arena sangat layak untuk menggelar babak semifinal. Terlebih beberapa event nasional pun kerap digelar di situ. "Mudah-mudahan kita bisa raih hasil maksimal dan menembus babak final," harapnya.

Laga antara W88.News Aspac kontra Pelita Jaya dipastikan akan berjalan sengit untuk bisa menembus babak final yang akan digelar 4-7 Mei. Pemenang sudah ditunggu Satria Muda yang sudah lebih dulu lolos ke partai puncak usai mengalahkan CLS Knights Surabaya.

Di laga pertama, Kamis (27/04/17) W88.News Aspac akan bertindak sebagai tuan rumah lebih dulu. Di laga selanjutnya Jumat (28/04/17) giliran Pelita Jaya. Apabila keduanya saling mengalahkan maka pertandingan berlanjut di partai ketiga yang digelar Minggu (30/04/17).