MotoGP Indonesia Takkan Ganggu Asian Games

Rabu, 3 Februari 2016 21:39 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ramadhan
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
 Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT

Pemerintah Indonesia terus berusaha untuk mewujudkan mimpi masyarakat Indonesia untuk melihat langsung gelaran MotoGP di tanah air.

Hal itu pun ditanggapi baik oleh pihak Dorna yang sudah bertemu langsung dengan Kemenpora dan menginginkan ajang ini tetap dijalankan di bumi pertiwi. Terkait hal itu, Gatot S. Dewa Broto selaku Deputi Harmonisasi dan Kemitraan Kemenpora pun angkat bicara.


Gatot S. Dewa Broto selaku Deputi Harmonisasi dan Kemitraan Kemenpora

“Mereka (Dorna) ingin MotoGP di Indonesia tetap berjalan pada 2017. Kalau tahun 2017 tidak bisa, kami pikir sulit untuk Indonesia menggelar MotoGP. Tapi mereka malah memperbolehkan mundur pada tahun 2018, tapi durasinya tetap 3 musim,” jelas Gatot.

Jika dihelat pada 2018, Gatot menegaskan bahwa gelaran MotoGP sendiri tidak akan menganggu event Asian Games yang juga diselenggarakan di Indonesia pada tahun yang sama.


Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi 

“Dorna juga sudah tahu kita menjadi tuan rumah Asian Games. MotoGP tidak akan terganggu. Sebab, Asian Games digelar Agustus dan MotoGP Indonesia dapat slot di bulan Oktober,” katanya.

“Tapi kalau mundur lagi, kita harus rebutan dengan negara lain, seperti Finlandia yang seperti diberitakan sebelumnya,” sambung Gatot.

2