Ini Cara PBVSI Bentuk Timnas untuk SEA Games 2017

Selasa, 24 Januari 2017 20:36 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Gema Trisna Yudha
 Copyright:

PP PBVSI tampaknya tidak ingin terlambat dalam mempersiapkan kerangka Timnas untuk SEA Games tahun ini. Salah satu cara yang paling efektif untuk menjaring pemain terbaik untuk membela tim Merah Putih adalah melalui proses seleksi yang bersinambungan di kompetisi bola voli, Proliga 2017.    

“Ada pemain senior yang bakal seleksi untuk SEA Games di Kuala Lumpur, nantinya menjalani proses seleksi di sini (Proliga 2017). Karenanya semua tim pelatih akan kami minta dukungan dan masukannya siapa yang layak masuk ke Timnas,” ujar Ketua V Bidang Kompetisi dan Pertandingan PP PBVSI, Hanny S. Surkatty.

 

Ilustrasi pertandingan voli. 

Hanny juga menjelaskan akan ada 20 pemain dari masing-masing kategori putra dan putri yang dipanggil untuk menjalani Pelatnas sebelum dipangkas menjadi 12 orang.

“Pemain yang bakal dipanggil ke Pelatnas itu jumlahnya 20 putra dan 20 putri. Selanjutnya baru dipilih 12 pemain terbaik dari masing-masing kategori,” jelas Hanny.

Ilustrasi pertandingan voli. 

Kompetisi Proliga 2017 yang akan menjadi ajang seleksi SEA Games ini akan bergulir pada Jumat, 27 Januari dan berakhir pada 23 April 2017 mendatang.

Tujuh tim putri dan enam tim putra akan ambil bagian dalam ajang Proliga 2017 ini. Rencananya pertandingan akan digelar di delapan kota termasuk satu di antaranya di luar Pulau Jawa.