Asian Games 2018

Saingi Olimpiade Tokyo, Wifi Jakarta Akan Capai 4,5G Saat Asian Games

Sabtu, 18 Maret 2017 16:21 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

Pesta olahraga terbesar di Asia akan digelar satu tahun lagi, tepatnya 18 Agustus hingga 2 September 2018. Untuk menyambut Asian Games 2018, DKI Jakarta sebagai tuan rumah membuat berbagai persiapan.

Calon Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab dipanggil Ahok, berjanji koneksi wifi saat Asian Games berlangsung akan mencapai 4,5G. Bahkan Ahok juga mengaku, pihaknya sudah berdiskusi dengan Menteri Komunikasi dan Informasi terkait rencana ini.

"Kami janji, tahun 2018, pada Asian Games, (wifi) itu bisa 4,5G. Bukan lagi 4G. Jadi nanti tamu-tamu datang, saat mau check in segala macam, kita kasih handphone. Jadi langsung (diberi) code-code-nya. Ini kami sudah ngomong dengan Menkominfo," ujarnya dalam Ahok ShowJumat (17/03/17) malam.

Renovasi venue Asian Games 2018.

Jika terwujud, fasilitas ini akan menyaingi teknologi yang dibuat Jepang saat gelaran Olimpiade Tokyo 2020 nanti. Dalam kabar yang dilansir Reuters, operator ponsel terbesar di Jepang, DoCoMo, akan bekerja sama dengan Nokia untuk menyediakan koneksi nirkabel 5G pada gelaran pesta olahraga sedunia itu. Koneksi ini akan mampu menerima transmisi data hingga 2 gigabita per detik.

Sebagai perbandingan, koneksi 4G mampu menjalankan proses ungguhan hingga 300 megabita per detik. Itu berarti jika dihitung secara kasar, koneksi 4,5G bisa menjanjikan koneksi hingga 850 megabita per detik.