Konyol! Ada Keanehan di Selangkangan Tim Speed Skating Amerika Serikat

Minggu, 25 Februari 2018 17:56 WIB
Penulis: Riris Putri Ridaprilia | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

Tim Amerika Serikat yang berlaga di Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang 2018 di Korea Selatan mendapat sorotan khusus dari para penonton dan warganet. Pasalnya, kostum yang mereka gunakan di sana memiliki desain yang terbilang konyol dan terlalu mencolok.

Ajang sebesar Olimpiade sudah pasti menjadi target utama berbagai negara untuk menggondol prestasi. Negara-negara peserta pun dipastikan mempersiapkan segala sesuatunya dengan seksama, termasuk dalam hal kostum yang akan digunakan oleh setiap atletnya.

Namun tim speed skating Amerika Serikat nampaknya sedikit melupakan betapa warganet sangat antusias untuk memperhatikan sesuatu yang mencolok, dan mengomentari hal tersebut di sosial media milik mereka. 

Menyaksikan tim Amerika Serikat berlaga, warganet justru kurang memperhatikan performa para atlet. Tetapi mereka justru salah fokus ke kostum yang digunakan oleh tim dari negara Paman Sam itu, yang memiliki desain dengan warna terang di bagian selangkangan para atlet.

© Internet
Tim speed skating Amerika Serikat di Olimpiade Musim DIngin 2018. Copyright: InternetTim speed skating Amerika Serikat di Olimpiade Musim DIngin 2018.

Menjawab kritikan dan tertawaan para warganet, pihak penyedia kostum akhirnya mengeluarkan pernyataan yang mengatakan jika desain tersebut sengaja dibuat untuk kenyamanan para atlet yang berlaga.

"Bahan kontras yang ada di paha bagian dalam itu sudah biasa bagi kostum dari berbagai negara untuk mengurangi gesekan di bagian paha. Bahan kostum yang digunakan memiliki satu panel, penambahan panel kedua dapat mengurangi gesekan hingga 60 persen,"

"Para atlet menyukai tampilan kostum sera penampilan mereka ketika memakai kostum, dan mereka juga mendapat pujian dari negara lain," tulis pihak Under Armour dikutip dari The Sun