Formula 1

Hamilton Tercepat di Tes Pramusim Perdana di Catalunya

Selasa, 28 Februari 2017 01:13 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Twitter/@LewisHamilton
Lewis Hamilton bersama mobil baru Mercedes di musim balap 2017. Copyright: © Twitter/@LewisHamilton
Lewis Hamilton bersama mobil baru Mercedes di musim balap 2017.

Tes pramusim Formula 1 (F1) perdana telah usai dilaksanakan. Sebelas pembalap dari sepuluh tim menjajal mobil barunya di Sirkuit Catalunya, Spanyol. Di hari pertama ini, Lewis Hamilton dari tim Mercedes keluar sebagai pembalap tercepat dengan catatan waktu 1 menit 21,765 detik.

Sementara rekan baru Hamilton di Mercedes, Valtteri Bottas, finish di posisi keenam. Bottas menjajal mobil W08 pada tes pagi hari, sementara Hamilton ganti turun di lintasan pada sesi tes sore harinya dengan menyelesaikan 73 laps.

"Mobilnya melaju kencang di tikungan seperti yang kami harapkan. Saya juga senang melihat mobil-mobil lain di atas trek, menurut saya mobil lainnya tampak hebat. Kami melakukan lebih dari jarak balapan dan kami tak punya masalah apa pun," ungkap Bottas kepada Sky Sports.

Hasil tes pramusim F1 pertama di Sirkuit Catalunya.

Di belakang Hamilton, pembalap Ferrari, Sebastian Vettel menyusul dengan catatan waktu 1 menit 21,878 detik. Ini merupakan pertama kalinya dalam empat tahun terakhir, Ferrari gagal menjadi yang tercepat pada hari pertama di tes pramusim.

Salah satu fitur mobil yang menarik perhatian adalah bentuk "hidung penguin" pada mobil baru Red Bull, RB13. Bos Red Bull, Christian Horner, mengungkapkan jika bentuk hidung mobil itu dimaksudkan untuk meningkatkan aliran udara pada bagian depan RB13.

Mobil Red Bull RB13 yang akan dikendarai Daniel Ricciardo dan Max Verstappen di musim balap 2017.

Nasib kurang beruntung dialami Fernando Alonso bersama tim McLaren-Honda. Pembalap Spanyol itu mengalami masalah sistem oli pada hampir sepanjang hari ini. Alonso pun hanya mampu menyelesaikan 29 putaran, hasil paling sedikit dibandingkan pembalap lainnya.