Perdana di Indy 500, Alonso Tampil Mengejutkan

Minggu, 21 Mei 2017 11:42 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja
© id.motorsport
Pembalap Formula 1 asal Spanyol, Fernando Alonso. Copyright: © id.motorsport
Pembalap Formula 1 asal Spanyol, Fernando Alonso.

Untuk pertama kalinya, Fernando Alonso menjajal babak kualifikasi Indianapolis 500 (Indy 500) di Prancis. Dua kali peraih juara Formula 1 (F1) itu tampil cukup mengejutkan pada debutnya kali ini.

Dalam sesi kualifikasi di Prancis, Minggu (21/05/17), Alonso berhasil finish di urutan ketujuh. Pembalap asal Spanyol tersebut berhasil mencetak rata-rata kecepatan 230,034 mil per jam.

Pembalap Ed Carpenter dari tim Ed Carpenter Racing (ECR) menjadi pembalap dengan catatan waktu tercepat. Disusul oleh mantan pembalap F1 lainnya, Takuma Sato.

Kendati hanya finish di urutan ketujuh, pembalap asal Spanyol tersebut mengaku sangat puas dengan performanya kali ini.

"Saya rasa hari ini cukup lancar untuk kami. Ketika hujan turun, itu membuat semua orang stres. Jelas, Anda hanya memiliki satu kali percobaan, jadi Anda tidak boleh membuat kesalahan,” kata Alonso sebagaimana dikutip Reuters.

“Sementara itu untuk keseimbangan, cukup baik. Tapi, sampai saat ini, saya masih tahap pembelajaran format di sini. Yang jelas saya mendapatkan pelajaran. Jadi, besok saya akan mencoba melakukan lebih baik,” lanjutnya.

Berikut hasil lengkap babak kualifikasi Indy 500:

© id.motorsport.com
Caption Copyright: id.motorsport.com