Cedera, Li Na Mundur dari US Open

Sabtu, 2 Agustus 2014 11:37 WIB
Penulis: Joko Sedayu | Editor: Raditya Adi Nugraha
 Copyright:

Juara grand slam Australia Open 2014, Li Na, harus absen dalam ajang Rogers Cup 2014 dan Western & Southern Open 2014 karena cedera lutut. Ternyata cedera yang dialami petenis 32 tahun itu lebih parah.

Akibatnya Li Na juga memutuskan mundur dari grand slam US Open 2014. Padahal ajang tersebut baru akan dimulai pada 25 Agustus sampai 8 September 2014.

"Sejak Maret, saya telah berjuang dengan lutut saya dan saya sangat membutuhkan lutut saya sehat untuk bisa bermain di tingkat tertinggi," kata Li Na seperti dikatakan di akun Facebook-nya.

Li Na kemungkinan baru bisa kembali bertanding pada ajang Wuhan Tenis Open 2014 yang akan dimulai 22 September 2014.

"Tim medis telah menyarankan agar saya harus mengambil beberapa waktu untuk mengistirahatkan lutut saya hingga benar-benar pulih. Saya berharap lutut saya bisa pulih untuk turnamen musim gugur di Wuhan dan Beijing," ungkap Li Na.

Li Na terakhir kali bermain pada grand slam Wimbledon 2014. Sayang Li Na kalah 6-7, 6-7 dari Barbora Zahlavova-Strycova pada putaran ketiga.