Asia Mixed Team Championship 2017

Bantai Korea, Jepang Juarai Asia Mixed Team Championship

Minggu, 19 Februari 2017 19:47 WIB
Penulis: Rendy Gusti | Editor: Hendra Mujiraharja
 Copyright:

Jepang berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Korea dengan skor telak 3-0. Kemenangan tersebut didapat melalui Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, Akane Yamaguchi, dan Kenta Nishimoto.

Pada sektor ganda putra, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda berhasil menang melalui dua set langsung dari pasangan Kim Gi-jung/Yoo Yeon-seong dalam waktu 43 menit. Mereka menang dengan skor 21-15 dan 21-16.

Ganda putra dari Jepang tersebut mendapati permainan yang terbilang mudah, karena pada set pertama, perolehan poin mereka tidak mampu dikejar oleh pasangan Korea.

Meskipun sempat memberikan perlawanan di set kedua, Gi-jung/Yeon-seon sempat memberikan tekanan dan terjadi kejar-kejaran angka. Namun pada akhirnya pasangan Jepang mampu menyelesaikan pertandingan dengan skor 21-16, Jepang unggul 1 poin.

Pada pertandingan kedua, Akane Yamaguchi kembali berhasil menambah poin untuk Jepang setelah mengalahkan Sung Ji-hyun dalam waktu 54 menit. Namun, kemenangan pebulutangkis berusia 19 tahun tersebut didapat dengan cara yang tidak mudah. Ji-hyun memberikan perlawanan ketat demi menyamakan poin dengan Jepang.

Dalam laga yang berlangsung sengit tersebut, Akane berhasil menang dengan skor 22-20 dan 23-21. Kedua pebulutangkis tersebut saling memperlihatkan kegigihan untuk memenangkan pertandingan di set pertama.

Memasuki set kedua, pemain asal Korea sebelumnya sempat mendapatkan perolehan poin yang cukup jauh, yaitu 12-2. Namun, Akane dengan semangat pantang menyerah mampu mendulang poin demi poin dan berhasil mengungguli Sung Ji-hyun dengan skor 23-21.

Pada pertandingan ketiga, Kenta Nishimoto bertemu dengan Jeon Hyeok-jin di babak penentuan. Meskipun kalah dalam peringkat ranking dunia, Kenta mampu menunjukkan dominasinya dalam dua laga yang berlangsung selama 42 menit tersebut.

Kenta saat ini berada dalam peringkat 60 dunia, sedangkan lawannya, Jeon Hyeok-jin berada pada posisi 51 dunia. Namun, perbedaan ranking tersebut ternyata tidak membuat pebulutangkis asal Jepang tersebut ciut. Kenta mampu menyelesaikan pertandingan dalam dua set dengan skor 21-13 dan 21-16.

Perbedaan mencolok terjadi ketika laga memasuki set kedua. Di mana Kenta berhasil meraih poin cukup jauh, yaitu 9-1 sejak laga dimulai. Semakin di atas angin, pebulutangkis berusia 22 tahun tersebut menyudahi pertandingan tanpa adanya perlawanan berarti, Jepang unggul 3-0 atas Korea.

Melalui perhitungan poin tersebut, Korea sudah tidak memiliki kemungkinan membalikkan kemenangan atas Jepang. Negeri Sakura itu pun berhak mendapatkan penghargaan sebagai juara Asia Mixed Team Championship 2017 yang berlangsung di Vietnam.