Dubai Terbuka 2017

Menang Mudah, Federer Tembus Babak Kedua Dubai Open 2017

Selasa, 28 Februari 2017 16:20 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© dubaidutyfreetennischampionships
Mantan petenis nomor satu dunia, Roger Federer. Copyright: © dubaidutyfreetennischampionships
Mantan petenis nomor satu dunia, Roger Federer.

Pasca memenangkan Australia Terbuka 2017 pada Januari lalu, mantan petenis nomor satu dunia, Roger Federer kembali tampil di ajang Dubai Tennis Championships (Dubai Open) 2017.

Di babak pertama, petenis asal Swiss itu belum mendapat halangan yang menyulitkan. Berhadapan dengan petenis yang delapan tahun lebih muda dari dirinya, Benoit Paire asal Prancis, Federer sukses menang lewat dua set langsung dengan skor akhir 6-1 dan 6-3.

Setelah pertandingan, pria yang mengalahkan Rafael Nadal di final Australia Terbuka 2017 , menyebut dirinya cukup beruntung di laga pertama Dubai Open 2017. Pasalnya, ia tidak terlalu banyak mengeluarkan banyak tenaga untuk lolos ke babak kedua.

"Saya merasa melakukan banyak pengembalian bola yang baik di set pertama. Saya juga tidak banyak melakukan pergerakan karena permainan menyerang yang saya lakukan membuat setiap reli berlagsung cepat," tutur Federer seperti dikutip situs resmi Dubai Open.

Dalam kesempatan itu, Federer pun turut menyampaikan rasa bahagianya bisa kembali berlaga di ajang Dubai Open 2017. Pasalnya, tahun lalu, ia harus absen mengikuti turnamen akibat cedera.

"Jujur saya sangat merindukan euforia bertanding di sini, apalagi saya saat tidak ikut bertanding tahun lalu. Perlu Anda ketahui, saya sudah bermain ini di turnamen ini sangat lama, jadi wajar bila saya selalu rindu untuk tampil di sini," pungkasnya.

Berikutnya, di babak kedua Federer masih menunggu lawan antara dua petenis asal Rusia, yakni Mikhail Youzhny dan Evgeny Donskoy.