All England 2017

Mengupas Peluang Ganda Putra Indonesia di All England

Selasa, 7 Maret 2017 05:31 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja
 Copyright:

All England kembali akan bergulir. Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah merilis daftar nama pemain Merah Putih yang tampil pada ajang All England yang akan berlangsung pada 7-12 Maret 2017 itu.

Selain ganda campuran, PBSI selalu mengharapkan tim ganda putra bisa membawa pulang gelar juara dari Tanah Inggris.  Bahkan, dalam beberapa turnamen All England, ganda putra Indonesia mampu mendominasi turnamen tersebut.

Ya, ganda putra merupakan salah satu sektor yang cukup sering untuk menyumbang gelar juara. Mulai dari Christian Hadinata/Ade Chandra, Tjun Tjun/Johan Wahjudi, Sigit Budiarto/Candra Wijaya, hingga Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan merupakan sederet pasangan putra yang pernah mengharumkan nama Indonesia di Inggris.

Pada turnamen kali ini, Indonesia mengandalkan sejumlah pemain muda untuk bertanding di ajang tersebut. Mereka adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian.

Kevin/Marcus Saat menjadi juara di China Open 2016.

Sementara itu, Ahsan tidak lagi berpasangan dengan Hendra Setiawan. Kali ini, Ahsan akan berpasangan dengan pemain bulutangkis yang lebih muda lagi, Rian Agung Saputro.

Lantas, muncul pertanyaan bagaimana peluang ganda putra Indonesia di turnamen ini dan siapakah yang akan menjadi andalan? Jika melihat peringkat terbaru yang dikeluarkan PBSI, sangat pantas jika Kevin/Marcus diunggulkan untuk menjadi juara di turnamen ini.

Selain itu, pasangan yang menempati peringkat kedua dunia tersebut tampil sangat gemilang sepanjang tahun kemarin. Kevin/Marcus berhasil tiga turnamen besar yakni China Terbuka, Australia Terbuka, dan India Terbuka.

Namun, Kevin/Marcus harus menghadapi lawan yang cukup tangguh di babak awal All England 2017. Mereka harus bertemu dengan pasangan gado-gado, Hendra Setiawan yang akan berpasangan dengan pemain Malaysia, Tan Boon Heong.

Mungkin, ini pertama kali Hendra/Boon Heong turun di turnamen ini. Namun, Kevin/Marcus harus mewaspadai permainan mereka jika ingin lolos ke babak berikutnya. 

Jika berhasil melewati hadangan Hendra/Boon Heong, Kevin/Marcus bisa berhadapan dengan ganda putra asal China, Chai Biao/Hong Wei. Ini akan menjadi hadangan yang berat bagi Kevin/Marcus.

Pemain berikutnya yang patut menjadi unggulan Indonesia di All England adalah , Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi. Performa pasangan yang menempati peringkat kedua di PBSI itu tampil cukup baik sepanjang musim kemarin.

Angga/Ricky akan menjadi andalan Indonesia di All England 2017.

Angga/Ricky berhasil menembus partai final di Australia Terbuka dan India Terbuka 2016. Namun, mereka gagal menjadi juara karena dikalahkan rekan sepelatnas, Kevin/Marcus yang performanya sedang menanjak.

Angga/Ricky yang di turnamen ini menempati unggulan peringkat tujuh. Di babak pertama, mereka akan berhadapan dengan Marcus Ellis/Chris Langridge. Seharusnya, Angga/Ricky bisa melewati hadangan ini dengan mudah.

Kemungkinan besar, lawan terberat yang akan dihadapi oleh Angga/Ricky adalah Takeshi Kamura/Keigo Sonoda yang menempati peringkat tiga unggulan All England 2017. Jika berhasil melewati pasangan asal Jepang ini, bukan tidak mungkin Angga/Ricky akan menjadi juara di turnamen ini.

Selanjutnya Indonesia menurunkan pasangan muda Fajar Alfian/Muhammad Rian dan Mohammad Ahsan yang berpasangan dengan Rian Agung Saputro. Jika melihat prestasi mereka belakangan ini, sangat sulit untuk mengharapkan mereka berdua untuk menjadi juara di turnamen ini.

Meski demikian, bukan tidak mungkin mereka membuat kejutan dan mengharumkan nama Indonesia di Tanah Inggris.