All England 2017

Hasil Lengkap All England 2017: 5 Gelar untuk 5 Negara

Senin, 13 Maret 2017 04:28 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Humas PBSI
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon raih gelar pertamanya di All England 2017. Copyright: © Humas PBSI
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon raih gelar pertamanya di All England 2017.

Gelaran All England 2017 menghasilkan pembagian gelar secara merata untuk lima negara. China yang sebelumnya selalu mendominasi, hanya berhasil membawa pulang 1 gelar dari sektor ganda campuran. Padahal Negeri Tirai Bambu mengirimkan tiga wakilnya ke final, paling banyak di babak pamungkas ini.

Pertandingan ketat dilakoni pasangan Lu Kai/Huang Yaqiong yang berhasil mengatasi perlawanan alot wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying. Kedua pasangan menjalani laga satu-satunya hari ini yang berlangsung dalam tiga set. Setelah berjuang selama 1 jam 26 menit, Lu/Huang menang dengan skor 18-21, 21-19, dan 21-16.

Laga kedua adalah perebutan gelar di sektor tunggal putra. Pemain andalan Negeri Jiran, Lee Chong Wei, mengepak gelar All England-nya yang keempat setelah mengoleksi gelar ini pada tahun 2010, 2011, 2014. Pemain 34 tahun ini dengan mudah mengatasi permainan Shi Yuqi yang sempat cedera, dalam laga yang berakhir 21-12 dan 21-10.

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon mempersembahkan gelar dari sektor ganda putra usai menumbangkan wakil China, Li Junhui/Liu Yuchen. Dalam tempo 35 menit saja, Kevin/Marcus menang dalam dua set langsung, 21-19 dan 21-14. Ini merupakan gelar All England pertama mereka, dan gelar ke-45 untuk Indonesia.

Berikut hasil lengkap babak final All England 2017: