India Terbuka 2017

3 dari 9 Wakil Indonesia Mulai Bertanding di India

Selasa, 28 Maret 2017 08:49 WIB
Editor: Gema Trisna Yudha
© badmintonindonesia
Debora Rumete Vehrenica  saat akan smash shuttlecock. Copyright: © badmintonindonesia
Debora Rumete Vehrenica saat akan smash shuttlecock.

Indonesia mengirim 9 plus 1 wakil pada Turnamen India Terbuka yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, India. Tiga wakil di antaranya akan mulai bertanding hari ini, Selasa (28/03/17), di babak kualifikasi.

Wakil pertama yang akan bertanding dalam turnamen Super Series ini adalah pasangan ganda putri, Cynthia Shara Ayunidha/Debora Rumete Vehrenica. Keduanya akan bertanding pada pukul 09.35 waktu setempat atau sekitar pukul 11.05 WIB.

Cynthia/Debora yang akan menghadapi wakil tuan rumah, Pinky Karki/Yania Taring.

image article indosportDeboraRumete Vehrenica  tampil di dua nomor hari ini.

Pada nomor ganda putra, pasangan gado-gado Hendra Setiawan yang berduet dengan pemain Malaysia, Tan Boon Heong, akan tampil dua jam kemudian. Hendra/Tan juga bertemu dengan pemain setempat, Rohit Raturi/Mohit Tiwari.

Wakil terakhir yang akan tampil di hari perdana turnamen berhadiah 325 ribu dollar AS (sekitar Rp4,33 miliar) ini, adalah wakil tunggal putri Debora Rumete Vehrenica.

Debora tampil dua kali hari ini, namun diharapkan tak memengaruhi permainannya. Pemain berstatus unggulan 4 ini juga akan menghadapi pemain India di babak kualifikasi, Riya Pillai.