Piala Sudirman 2017

H-2 Pertandingan, Begini Kondisi Terakhir Praveen Jordan

Minggu, 21 Mei 2017 18:29 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

Bertempat di Carrara Sport and Leisure Centre, Gold Coast, Australia pada Selasa (23/05/17) mendatang, Indonesia akan memulai laga pertamanya di babak penyisihan Grup 1D Piala Sudirman 2017 melawan India.

Menghadapi pertandingan yang akan dimulai dalam dua hari ke depan, skuat Tanah Air pun disebut sudah dalam kondisi siap 100 persen. Hal itu sendiri disampaikan oleh Manajer tim Piala Sudirman Indonesia, Susy Susanti menyusul kondisi salah satu pemain Indonesia yang sudah pulih total dari penyakitnya.

Ya, sebelum berangkat ke Australia, Praveen Jordan sempat diragukan bisa tampil lantaran terkena penyakit tifus. Namun, kabar terbaru menyebutkan Praveen sudah sembuh dan dapat kembali bermain dengan normal.

© Ramadhan/INDOSPORT
Legenda Buluntangkis putri Indonesia, Susi Susanti. Copyright: Ramadhan/INDOSPORTSusy mengatakan Praveen telah sembuh dan dapat bermain normal untuk tim Piala Sudirman Indonesia.

"Kondisi pemain kita cukup baik saat ini, siap tempur, yang kemarin-kemarin belum fit saat ini sudah pulih dan latihan normal, termasuk Praveen Jordan yang kemarin terserang tifus," ujar istri Alan Budikusuma itu seperti dikutip INDOSPORT dari Antara.

Pernyataan Susy itu pun juga diakui oleh Praveen yang kemungkinan besar diturunkan sebagai pemain ganda campuran utama bersama dengan Debby Susanto.

"Saya sudah pulih dan siap bertanding. Dengan berbekal penguatan fisik dan mempelajari pola main lawan saya yakin bisa memberikan poin, namun saya juga tidak mau lengah kala menghadapi India dan Denmark, yang penting siap memberikan yang terbaik saja," ucap pria kelahiran 26 April 1993 itu.