Juara Olimpiade Bulutangkis Lakukan Kolaborasi Menarik di Indonesia

Minggu, 11 Juni 2017 21:34 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Gema Trisna Yudha
© Indosport/Muhammad Adiyaksa
Carolina Marin saat mengunjungi Indonesia bersama La Liga Spanyol. Copyright: © Indosport/Muhammad Adiyaksa
Carolina Marin saat mengunjungi Indonesia bersama La Liga Spanyol.

Atlet bulutangkis asal Spanyol, Carolina Marin menyempatkan diri datang ke acara La Liga For Sports yang bertempat di Foundry 8, Senayan, Jakarta Selatan, Minggu, (11/06/17). Pebulutangkis berusia 23 tahun itu datang sebagai duta La Liga Spanyol.

Marin menjelaskan, La Liga sebagai kejuaraan sepakbola tertinggi di Spanyol tengah melebarkan sayapnya untuk mendukung cabang-cabang olahraga selain si kulit bundar. Salah satunya adalah cabang olahraga bulutangkis yang kini sedang naik daun di Negeri Matador.

© Indosport/Muhammad Adiyaksa
Carolina Marin saat mengunjungi Indonesia bersama La Liga Spanyol. Copyright: Indosport/Muhammad AdiyaksaCarolina Marin saat mengunjungi Indonesia bersama La Liga Spanyol.

“La Liga tengah mempromosikan cabang-cabang olahraga selain sepakbola dan berkomitmen untuk mengembangkan olahraga bulutangkis,” ucap Marin kepada wartawan, Minggu, (11/06/17).

Baca juga:

La Liga memiliki komitmen untuk memerangi pembajakan dan mempromosikan olahraga yang adil dalam sebuah kompetisi. La Liga menjalankan sebuah proyek bersama Marin untuk mengelola bantuan demi meningkatkan kemajuan 64 cabang olahraga yang ada di Spanyol.

“Saya sangat semangat dan senang memiliki kesempatan untuk terlibat dalam proyek ini bersama La Liga, mengunjungi sebuah negara seperti Indonesia yang memiliki hasrat dan talenta yang begitu besar dalam olahraga,” papar Marin.

© Indosport/Muhammad Adiyaksa
Carolina Marin saat mengunjungi Indonesia bersama La Liga Spanyol. Copyright: Indosport/Muhammad AdiyaksaCarolina Marin saat mengunjungi Indonesia bersama La Liga Spanyol.

Selain Indonesia, kolaborasi La Liga dan Marin juga akan mengunjungi negara-negara di benua Asia lainnya. Di antaranya Singapura, Malaysia, India, dan China.

Dalam acara yang digelar hari ini, La Liga bersama Marin memberikan pelatihan fun games bulutangkis dengan atlet-atlet cilik dari klub Jaya Raya. Itu dilakukan untuk memberikan inspirasi dan motivasi kepada anak-anak muda calon pebulutangkis terbaik bangsa.

© Twitter @Caro_marin2
Pebulutangkis terbaik Spanyol, Carolina Marin. Copyright: Twitter @Caro_marin2Pebulutangkis terbaik Spanyol, Carolina Marin.

Marin merupakan peraih medali emas cabang olahraga bulutangkis tunggal putri pada ajang Olimpiade Rio de Janeiro 2016 lalu. Selain itu, dirinya juga pernah menahbiskan diri sebagai atlet putri bulutangkis terbaik dunia dua kali, setelah memenangi Kejuaraan Dunia pada 2014 dan 2015.