x

Sebut Indonesia Dalam Tekanan di Thomas Cup, Wakil Malaysia Jadi Sorotan

Kamis, 3 September 2020 05:00 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Isman Fadil

INDOSPORT.COM - Menyebut tim bulutangkis Indonesia jauh lebih tertekan di Piala Thomas 2020, pebulutangkis tunggal putra nomor 1 Malaysia, Lee Zii Jia jadi sorotan media asing asal China.

Sebelumnya seperti dilaporkan oleh situs olahraga The Star, pebulutangkis tunggal putra Lee Zii Jia menyebut bahwa tim Malaysia memang memiliki beban di Piala Thomas 2020 yang akan digelar pada 3 - 11 Oktober di Aarhus, Denmark.

Baca Juga
Baca Juga

Namun, seberat-beratnya tekanan mereka, lebih berat lagi tekanan tim Indonesia. Pernyataan pebulutangkis tunggal putra peringkat 10 dunia itu pun disorot media China, Aiyuke.

Memang bukan tanpa alasan Lee Zii Jia mengatakan hal seperti itu. Tetapi satu-satunya alasan yang dimilikinya adalah tim Indonesia memiliki tuntutan lebih di Piala Thomas karena mereka digadang-gadang sebagai kandidat kuat juara di Piala Thomas 2020 dan alasannya itu disoroti oleh media China.

Selain itu, pernyataan tunggal putra peringkat 10 dunia, Lee Zii Jia lainnya mengenai tim Malaysia menjadi kuda hitam di kompetisi Piala Thomas 2020 tersebut juga tak luput dari sorotan media China.

Menurut Lee Zii Jia, tim Malaysia sangat berpeluang menjadi tim kuda hitam yang bisa mengejutkan banyak pihak, tak terkecuali di Indonesia meskipun mereka belum pernah menang dalam tiga pertemuan terakhir.

“Kami adalah kuda hitam untuk final, jadi saya pikir tekanan bukan pada kami. Kami juga berada di bawah tekanan tetapi mereka akan lebih merasakannya  saat mereka menuju turnamen dengan tujuan untuk memenangkannya," ujar Lee Zii Jia.

Berdasarkan hasil drawing yang dilakukan pada awal Agustus lalu, tim Malaysia memang menempati tim yang sama dengan Indonesia di Grup A bersama dengan Belanda dan Inggris di Piala Thomas 2020.

Baca Juga
Baca Juga

Sejauh ini, ketika Lee Zii Jia berpredikat sebagai tunggal putra nomor 1 Malaysia, ia belum pernah membawa timnya menang dari Indonesia. Pada final SEA Games 2019 lalu, timnya kalah 1-3.

Demikian pula dengan final Badminton Asia Team Championships yang digelar pada Februari lalu, di mana timnya juga mengalami kekalahan dengan skor yang sama yaitu 1-3.

ChinaMalaysiaBulutangkisBerita OlahragaBerita SportLee Zii JiaBerita BulutangkisTim Bulutangkis IndonesiaPiala Thomas 2020

Berita Terkini