QNB League

PBR Berharap Derby Berjalan Damai

Senin, 6 April 2015 18:26 WIB
Kontributor: Ginanjar | Editor: Zainal Hasan
© Ginanjar/INDOSPORT
Peri Sandria (kanan). Copyright: © Ginanjar/INDOSPORT
Peri Sandria (kanan).

Pelita Bandung Raya akan bertandang ke markas Persib Bandung dalam laga lanjutan QNB League 2015 Selasa 7 April besok. Datang ke Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, PBR berharap dapat memberikan pertandingan yang enak ditonton.

"Hari ini coach (Dejan Antonic) tidak bisa hadir karena latihan. Tadinya mau nyoba Jalak, tapi karena kejauhan, kita manfaatkan waktu yang ada. Latihan di Sesco AU," ucap Peri dalam jumpa pers yang digelar di Graha Persib, Sulanjana Bandung. 

"Untuk pertandingan besok kita tahu Persib tim besar dan ini Derby yang besar juga. Kita akan berusaha main bagus dulu. Setelah itu baru mencari kemenangan. Untuk mengalahkan Persib, kita berpikir dua kali. Kita hanya berharap besok pertandingan enak ditonton. Jangan dinodai hal-hal negatif. Bobotoh bisa mendukung agar pertandingan berjalan menarik," sambungnya.

Derby bagi Peri merupakan pertandingan yang kental sarat gengsi. Namun dia berharap di laga nanti kedua tim yang tengah bertanding didukung sportifitas yang tinggi.

"Saya rasa, di kota manapun atapun di dunia, derby itu mencari gengsi. Tapi harus didukung sportifitas tinggi. Apalagi sampai merebut nyawa, ada contohnya, kita berharap besok berjalan lancar," harapnya.

Terkait pemain yang diwaspadai, Peri enggan mengintruksikan para pemainnya untuk menjaga satu pemain saja.

"Siapapun yang main, yang dekat dengan kita, harus diwaspadai. Tidak ada pemain yang khusus diwaspadai. Kita berusaha mempercepat tempo permainan, melawan pemain yang punya teknis yang cukup tinggi," pungkasnya.