Ada Real Madrid Dibalik 5 Momen Kehancuran Timnas Spanyol di Turnamen Besar

Selasa, 28 Juni 2016 15:47 WIB
Editor: Ramadhan
 Copyright:

Langkah Spanyol untuk mengukir sejarah di pentas Eropa harus terhenti. Tim asuhan Vicente Del Bosque kalah 1-2 dari Italia di babak 16 besar Euro 2016 Prancis.

Kekalahan tersebut membuat La Furia Roja gagal mempertahankan gelar Euro yang diraih tahun 2012 silam. Selain itu, Spanyol juga gagal memperpanjang rekor meraih 3 gelar Euro secara beruntun. (sebelumnya Spanyol juara Euro 2008 dan 2012).


Spanyol juara Euro 2008

Kegagalan Spanyol melangkah ke babak perempatfinal Euro 2016 disebabkan oleh banyak hal seperti memainkan taktik usang, berakhirnya generasi emas dan tak berani memainkan para pemain muda.


Spanyol juara Piala Dunia 2010


Spanyol juara Euro 2012

Namun, menariknya ada Real Madrid yang menjadi faktor lain penyebab kegagalan Spanyol, tak hanya di pentas Euro 2016, tetapi juga di sejumlah turnamen besar seperti Piala Dunia.

Mengapa bisa? Ternyata ada kutukan yang didapat Spanyol jika Real Madrid berhasil meraih gelar juara Liga Champions di tahun yang sama dengan turnamen yang diikuti La Furia Roja.


Spanyol saat dibantai Belanda dengan skor 1-5 di fase grup Piala Dunia 2014

Lalu, tahun berapa saja Madrid juarai Liga Champions yang sekaligus menjadi penyebab kegagalan Spanyol di sejumlah turnamen besar di tahun yang sama? Berikut INDOSPORT membeberkan sejumlah kutukan Real Madrid yang membuat Spanyol hancur di Euro dan Piala Dunia.

6