Bursa Transfer

Striker Juventus Resmi Merapat ke West Ham, Rossi Bergabung dengan Celta Vigo

Minggu, 28 Agustus 2016 11:24 WIB
Editor: Tengku Sufiyanto
 Copyright:

Pelatih West Ham United, Slevan Bilic membenarkan bahwa Juventus telah sepakat melepas Zaza ke West Ham. Pemain asal Italia itu akan diperkenalkan publik The Hammers usai menjalani serangkaian tes medis.

"Ini merupakan hal yang positif bagi kami. Kami sudah berusaha mencari sosok striker yang berkualitas hingga memakan waktu yang lama. Akhirnya, kami mendapatkannya pada hari ini," ungkap Bilic dikutip dari Football Italia.


Simone Zaza.

Melansir Sky Sport, nilai transfer Zaza diperkirakan mencapai 28 juta euro atau setara dengan Rp416 miliar. Dana tersebut sudah termasuk bonus untuk Juventus, jika pemain berumur 25 tahun itu bersinar bersama West Ham.

Dalam rinciannya, West Ham membayar 5 juta (Rp74 miliar) euro terlebih dahulu sebagai biaya peminjaman Zaza. Lalu, West Ham membayar 23 juta euro (Rp342 miliar) di akhir musim sebagai nilai transfer permanen pemain berumur 25 tahun tersebut.

Seperti diketahui, Zaza memperkuat Juventus sebanyak 24 pertandingan pada musim lalu. Ketika itu, ia menorehkan 8 gol dan 2 assist selama membela La Vecchia Signora.


Giuseppe Rossi

Sementara itu, striker Fiorentina, Giuseppe Rossi telah resmi bergabung dengan Celta Vigo. Rossi bergabung ke Celta Vigo dengan opsi peminjaman hingga akhir musim ini. Jika gemilang, opsi peminjamannya akan diperpanjang sampai akhir musim 2017-2018.

Sebelumnya, pemain berumur 29 tahun itu dipinjamkan ke Levante oleh La Viola pada pertengahan musim lalu

673