Bundesliga Jerman

Joachim Low Ogah Latih Klub Bundesliga, Ini Alasannya

Kamis, 6 Oktober 2016 09:38 WIB
Editor: Ahmad Priobudiyono
 Copyright:

Low mengatakan bahwa klub-klub Bundesliga tidak pernah mengerti bagaimana cara memperlakukan para pelatih dengan adil dan benar. 

"Itu benar. Saya mengerti pergantian pelatih terkadang bisa tepat dan berdampak positif. Tapi saya tidak suka dengan cara mereka mengganti pelatih," ungkap Low kepada Funke Mediengruppe.

"Beberapa faktor yang menentukan kerap dilewatkan dan dianggap sebagai sesuatu yang benar dan adil. Sayangnya, saya tidak pernah bisa sepakat dengan hal tersebut," lanjutnya.


Joachim Low mengaku ogah melatih klub Bundesliga.

Masa kontrak Joachim Low bersama tim nasional Jerman akan selesai pada tahun 2018 usai Piala Dunia Rusia. Asosiasi Sepakbola Jerman (DFB) kabarnya telah membuka peluang memperpanjang kontraknya.

Namun, pelatih yang pernah membawa Jerman juara Piala Dunia 2014 itu mengaku belum memikirkan perpanjangan kontrak tersebut.

Di ajang Bundesliga sendiri, pelatih berusia 56 tahuin itu juga bukannya tanpa pengalaman. Ia pernah melatih VfB Stuttgart pada 1996 hingga 1998.

Selain itu, Low juga pernah melatih Karlsruhe pada musim 1999/2000 saat masih berada di divisi dua.