Lahm Isyaratkan Pensiun di Akhir Musim 2016/17

Kamis, 10 November 2016 01:47 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

Dalam sebuah wawancara pribadi dengan sebuah media asal Jerman, Bild, Lahm yang pada 2014 lalu membawa Jerman menjuarai Piala Dunia mengatakan tidak ingin merahasiakan ke publik mengenai rencananya untuk pensiun.

"Tentu saja Anda bisa menanyakan hal seperti itu. Saya tidak akan menyembunyikan apa-apa," tutur pria kelahiran 11 November 1983.

Mengulang ucapan yang pernah ia katakan beberapa waktu lalu, Lahm menyebut dirinya memang tengah memikirkan rencana untuk pensiun dari olahraga yang sudah membesarkan namanya tersebut.


Lahm saat ini sudah berusia 32 tahun.

"Sembilan bulan yang lalu, saya mengatakan bahwa hal itu bisa saja terjadi dan tidak ada yang berubah sejak itu."

"Segala hal masih mungkin terjadi, musim ini sendiri masih menyisakan tujuh bulan lagi," tutupnya.

Kondisi tubuhnya yang sudah berkepala tiga pun disebut Lahm sebagai alasan dirinya mulai berpikir untuk menggantung sepatu.

"Tapi keputusan saya bukan terpaku pada target meraih gelar juara di akhir musim. Saya akan melihat kondisi tubuh saya, baru memutuskan apa yang akan saya lakukan," tegasnya.

Terlepas dari rencana tersebut, Lahm juga menyebut masih mencari waktu yang tepat sebelum benar-benar memutuskan lepas dari dunia si kulit bundar.


Lahm ingin pensiun di level tertinggi.

"Saya masih ingin berkompetisi di level tertinggi dan menilai waktu yang tepat untuk mengakhiri karier," tutupnya.

Lahm sendiri sebenarnya masih memiliki kontrak dengan Bayern Munchen hingga 2018 mendatang.

103