Torabika Soccer Championship 2016

Bukan MU, Ternyata Klub Ini yang Sudah Menghubungi Sacramento

Rabu, 7 Desember 2016 16:35 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Gerry Anugrah Putra
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Marcel Silva Sacramento sedang bernegosiasi dengan Persib Bandung Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Marcel Silva Sacramento sedang bernegosiasi dengan Persib Bandung

Meski kompetisi TSC belum berakhir, Marcel Sacramento sudah sibuk melakukan seleksi kepada klub peminatnya. Performanya yang menawan, membuat Marcel memang diprediksi akan menjadi bintang dalam bursa transfer musim depan.

Dikonfirmasi terpisah, penyerang asal Brasil itu mengakui jika dirinya sudah dihubungi beberapa klub besar Indonesia.

“Ya, ada sebuah klub besar yang sudah menghubungi saya dan saya akan mempertimbangkannya,” jelas Marcel Sacramento.

Marcel pun mengakui jika dirinya sudah dihubungi Persib Bandung. Sementara Madura United (MU) yang juga digosipkan siap memboyong dirinya, ternyata belum melakukan komunikasi.

“Persib sudah bicara dengan saya. Tapi, Madura United belum bicara apa-apa dengan saya," imbuh striker yang sudah mencetak 20 gol itu.

Lebih lanjut, Marcel pun juga membuka semua kemungkinan yang akan terjadi pada kelanjutan kariernya. Namun peluang untuk tetap bertahan di Semen Padang juga besar, lantaran kiprahnya yang sudah memberi kontribusi besar terhadap pencapaian tim Kabau Sirah sejauh ini.

Bahkan, ia juga tak menutup mata jika ada klub dari kawasan Asia Tenggara yang meminangnya, dengan iming-iming bermain di AFC Cup musim depan.

"Ada Indonesia atau Malaysia, semua masih bisa terjadi," ungkapnya.

"Tapi yang jelas, saya akan fokus dulu menyelesaikan dua pertandingan lagi bersama Semen Padang, sebelum memutuskan karier berikutnya," tandasnya.

3