Iran Nomor Satu AFC, Peringkat Indonesia Dekati Kuwait

Kamis, 22 Desember 2016 17:46 WIB
Editor: Arief Rahman Hakim
 Copyright:

Final Piala AFF 2016 merupakan final kelima Indonesia di pesta sepakbola Asia Tenggara itu. Meski suporter Tanah Air menyayangkan perjuangan kelima itu berujung runner up, karena kalah agregat gol 2-3 dari Thailand, namun peringkat Indonesia tetap mengalami peningkatan drastis.

Dalam peringkat yang dikeluarkan FIFA per 22 Desember 2016, Indonesia naik delapan peringkat dari peringkat 179 ke-171. Pun demikian di peringkat antar anggota AFC atau federasi sepakbola Asia, di mana Indonesia duduk di peringkat 35.

Di peringkat pertama masih ditempati oleh kekuatan besar di Asia, Iran, yang diikuti Korea Selatan, Jepang dan Australia. Indonesia memiliki 120 poin, sejajar dengan Kuwait dan berada di atas Kamboja, Bhutan, Nepal, Guam, Makau, dan Bangladesh.

Peringkat ini merupakan peringkat penutup 2016, dan Indonesia masih dapat meranjak naik pada 2017, mengingat sanksi FIFA telah dicabut dari PSSI (Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia), hingga Indonesia bisa mengikuti turnamen internasional kembali.

3.4K