Liga Primer Inggris

Resmi, Kapten Spurs Teken Kontrak Baru hingga 2022

Kamis, 22 Desember 2016 20:43 WIB
Editor: Arief Rahman Hakim
© Getty Images
Hugo Lloris perpanjang kontrak baru hingga 2022 bersama Tottenham Hotspur, didampingi oleh Mauricio Pochettino. Copyright: © Getty Images
Hugo Lloris perpanjang kontrak baru hingga 2022 bersama Tottenham Hotspur, didampingi oleh Mauricio Pochettino.

Datang pada 2012 dari Olympique Lyonnais, Lloris langsung mematenkan posisinya sebagai kiper nomor satu Spurs dan memenangi persaingan dari Michel Vorm. Bahkan, ia menjadi kapten The Lilywhites.

Berusia 29 tahun dan matang di level klub hingga internasional, menjadikannya target Madrid untuk menggantikan Keylor Navas yang akan berusia 30 tahun. Namun, Lloris memilih bertahan di klub yang bermarkas di White Hart Lane.

Seperti dilansir laman resmi klub, Lloris resmi memperpanjang kontraknya hingga 2022, dan jika saat itu tiba, ia akan berusia 35 tahun.

Hugo Lloris perpanjang kontrak baru bersama Tottenham Hotspur hingga 2022.

Penampilan terbaik dicatatkan Lloris di musim 2015/16, kala ia hanya kebobolan 35 gol dan membawa Spurs finish di peringkat tertinggi di Liga Primer Inggris, peringkat tiga. Saat itu Spurs mencatatkan rekor pertahanan terbaik di era Liga Primer.

Pada 2016 ini juga, Lloris membantu Timnas Prancis besutan Didier Deschamps ke final Euro 2016, meski pada akhirnya kalah dari Portugal dengan skor 0-1 di babak tambahan.