Liga Primer Inggris

Fabregas Selangkah Lagi Kalahkan Lampard dan Rooney

Minggu, 1 Januari 2017 23:00 WIB
Editor: Tengku Sufiyanto
 Copyright:

Cesc Fabregas berhasil mengantarkan Chelsea menang 4-2 dari Stoke City dalam laga pekan ke-19 Liga Primer Inggris musim 2016/17 di Stamford Bridge, Sabtu (31/12/16) malam WIB. Dalam pertandingan tersebut, mantan pemain Barcelona itu mencetak satu assists untuk membantu Gary Cahill (34') dan Willian (65')

Dikutip dari Squawka, dua assists yang dicetak Fabergas menempatkannya berada di posisi keempat pemain yang menghasilkan assists terbanyak sepanjang sejarah Liga Primer Inggris. Fabregas total menorehkan 100 assist dari 293 laga di Liga Primer Inggris bersama Arsenal dan Chelsea.
 


Cesc Fabregas selangkah lagi mengalahkan Frank Lampard dan Wayne Rooney dalam peraih assists sepanjang sejarah Liga Primer Inggris.

Pemain berumur 29 tahun itu hanya berselisih satu assists dari kapten Manchester United, Wayne Rooney. Fabregas juga berselisih dua assists dari legenda Chelsea, Frank Lampard.

Pemegang assists terbanyak sepanjang sejarah Liga Primer Inggris masih di tempati legenda Manchester United, Ryan Giggs dengan raihan 162 assists dari 632 penampilannya.

Berikut daftar pencetak assist terbanyak sepanjang sejarah Liga Primer Inggris:

1. Ryan Giggs (Manchester United): 162 assist dari 632 penampilan
2. Frank Lampard (West Ham United, Chelsea, dan Manchester City): 102 assist dari 609 penampilan
3. Wayne Rooney (Everton dan Manchester United): 101 assist dari 449 penampilan
4. Cesc Fabregas (Arsenal dan Chelsea): 100 assist dari 293 penampilan. 

484