Pelatih Juara Euro Jadi Kandidat Utama Latih Timnas Indonesia Senior

Minggu, 8 Januari 2017 13:19 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Tengku Sufiyanto
 Copyright:

Publik pencinta sepakbola nasional masih menunggu siapa yang bakal menjadi pelatih Timnas Indonesia senior dan U-22, usai kontrak Alfred Riedl tidak diperpanjang Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI). PSSI telah menyiapkan dua nama yang akan menukangi Timnas Senior dan U-22. Seperti diketahui, PSSI menetapkan pelatih Timnas Senior dan U-22 hanya dipegang satu orang.

Dua nama tersebut adalah Luis Fernandez dan Luis Milla. Luis Fernandez merupakan pelatih berkebangsaan Spanyol yang pernah membesut Paris Saint-Germain (PSG) dan beberapa klub profesional di Prancis. Sementara itu, Luis Milla merupakan pelatih yang juga berkebangsaan Sapnyol.

Bedanya, Luis Milla sosok pelatih yang erat kaitannya dengan Timnas Spanyol U-21. Maklum, ia pernah membawa David de Gea dan kawan-kawan menjuarai Euro U-21 pada tahun 2011 lalu. Sebelum itu, ia pernah menukangi Timnas Spanyol U-19 pada tahun 2008.
 


Timnas Spanyol U-21 besutan Luis Milla saat menjuarai Euro U-21.

Ia kemudian dipecat RFEF (Federasi Sepakbola Spanyol) pada 2012, lantaran gagal membawa Timnas Spanyol U-23 lolos dari fase penyisihan grup di Olimpiade London 2012.

Tak hanya melatih Timnas Spanyol U-19 dan U-21, Luis Milla pernah membesut Real Zaragoza yang bermain di Segunda Division musim 2016/17. Akan tetapi, ia diberhentikan karena rangkaian hasil buruk pada akhir Oktober 2016.

"Ini keduanya (Luis Fernandez dan Luis Milla) masih berimbang. Kita bakal memilih yang terbaik," kata Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi di Hotel Aryaduta, Bandung, Minggu (08/01/17).

Keputusan siapa saja pelatih Timnas Senior hingga jenjang umur awalnya akan diumumkan pada Kongres Tahunan PSSI di Hotel Aryaduta, Bandung, Minggu (08/01/17). Namun, PSSI menundanya dan akan mengumumkan pada rapat Anggota Eksekutif (Exco) yang rencananya digelar esok hari atau minggu depan.

1.6K