The Best FIFA Football Awards 2016

Mohd Faiz, Bocah Kampung Peraih Puskas Award

Selasa, 10 Januari 2017 14:35 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja
© Philipp Schmidli/Getty Images
Mohd Faiz Subri mendapatkan penghargaan Puskas Award. Copyright: © Philipp Schmidli/Getty Images
Mohd Faiz Subri mendapatkan penghargaan Puskas Award.

Tentu, awalnya banyak yang tidak mengenal sosok Faiz. Dia merupakan pemain yang lahir di Ayer Hitam, Kedah, Malaysia.

Rekan satu kampungnya, Abu Bakar Zakaria, sama sekali tidak menyangka teman sepermainannya sewaktu zaman remaja dulu kini menjadi perhatian dunia, sejak mencetak gol yang menakjubkan.

"Saya memang tidak menyangka, dia bisa mencetak gol yang melenceng ke arah berlawanan sebelum mengoyak gawang,” kata Abu Bakar, sebagaimana diberitakan Astroawani.

“Saya sudah yakin gol Mohd Faiz berpotensi diangkat sebagai pemenang penghargaan Puskas Award kali ini," sambung pria berusia 37 tahun itu.

Selain Abu Bakar, Mohamad Redzuan Suhaidi juga mengaku termotivasi dengan prestasi gemilang yang diraih oleh Faiz itu.

Mohd Faiz Subri meraih penghargaan Puskas Award.

"Fenomena yang sedang dialami Mohd Faiz membuka mata semua pemain bahwa siapa saja bisa berprestasi di tingkat dunia dengan usaha yang maksimal,” lanjutnya.

Dia mengakui Faiz merupakan pemain pekerja keras. Terbukti, pemain berusia 29 tahun itu suka berlatih sendiri, meski latihan sudah selesai.

2.1K