La Liga Spanyol

Masih Disiuli Fans Meski Madrid Menang, Ini Komentar Zidane

Senin, 30 Januari 2017 10:29 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Antonio Villalba/GettyImages
Zinedine Zidane, pelatih Real Madrid. Copyright: © Antonio Villalba/GettyImages
Zinedine Zidane, pelatih Real Madrid.

Tigal gol yang dicetak ke gawang Real Sociedad oleh Cristiano Ronaldo, Mateo Kovacic, dan Alvaro Morata berhasil membuat Real Madrid mendulang poin penuh dan semakin kokoh di puncak klasemen La Liga Spanyol 2016/17 dengan perolehan 46 poin.


Madrid baru saja mengalahkan Sociedad dengan skor 3-0.

Namun, hasil tersebut ternyata belum memuaskan para fans yang masih menyimpan kekecewaan atas tersingkirnya Los Blancos di ajang Copa del Rey. Cristiano Ronaldo menjadi salah satu pemain yang paling sering mendapat hinaan berupa siulan ketika dirinya mengendalikan bola.

Terkait hal tersebut, pelatih Madrid, Zinedine Zidane mengaku sangat menyayangkan hal tersebut. Tapi, ia juga mengaku salut dengan para fans yang tetap datang dan tetap mendukung anak asuhnya.

"Memang benar terkadang kami kecewa dengan fans yang menyiuli kami dalam beberapa momen. Tapi, para pemain tidak membutuhkan itu dan lebih berharap mendapat dukungan dan beruntung masih ada yang melakukan hal itu," ujar Zidane dalam konferensi persnya seperti dilansir Marca.


Zidane berharap fans lebih mendukung tim saat terjatuh ketimbang menghina.

Ketika ditanya menganai Ronaldo yang paling banyak menerima siulan dari para fans, Zidane dengan tenang menjawab bahwa hal itu bukanlah hal serius yang perlu ditanggapi.

"Anda menanyakan tentang Ronaldo yang sering disiuli. Saya hanya akan menjawabnya dengan senyuman," ucap pria berkebangsaan Prancis tersebut.

Berikutnya, Madrid akan kembali melakoni laga La Liga melawan Celta Vigo pada Senin (06/02/17) mendatang.