Liga Primer Inggris

Ibrahimovic Cetak Rekor di Inggris, Mkhitaryan: Itu Sudah Biasa!

Senin, 6 Februari 2017 13:42 WIB
Penulis: Cosmas Bayu Agung Sadhewo | Editor: Ramadhan
© Getty Images
Zlatan Ibrahimovic ketika melakukan selebrasi usai membobol gawang Leicester City. Copyright: © Getty Images
Zlatan Ibrahimovic ketika melakukan selebrasi usai membobol gawang Leicester City.

Seperti diketahui, pada pertandingan yang berlangsung di King Power Stadium, Setan Merah berhasil menumbangkan Leicester City dengan skor 3-0. Salah satu golnya diciptakan oleh penyerang veteran mereka, Zlatan Ibrahimovic.

Seperti dirilis OptaJoe, gol kedua Man United yang diciptakan oleh Ibra itu sekaligus membuat dirinya menjadi pemain tertua di Liga Primer Inggris yang sanggup mencetak 15 gol. Sekedar informasi, saat ini Ibra berumur 35 tahun dan 125 hari.

Menanggapi hal tersebut, rekan setim Ibra di Man United, Henrikh Mkhitaryan, ikut berkomentar tentang rekor yang dibuat oleh Ibracadabra.

“Saya rasa tidak ada yang terkejut di dalam tim, itu biasa karena dia adalah Ibrahimovic!” ucap Mkhitaryan dalam halaman resmi klub.

“Saya yakin, dia mampu mencetak 20 gol di Liga Primer Inggris. Atau mungkin 30, malah 35. Saya yakin dia akan terus mencetak gol pada musim ini. Semua orang tahu, dia adalah bintang di sini. Bintang yang sangat besar,” tambahnya.

“Kami sangat antusias, dan kami senang dengan kinerjanya. Saya yakin, dia akan terus mencetak gol,” tutupnya.

Selebrasi Ibrahimovic (mengacungkan jari) setelah mencetak gol.

Dengan golnya semalam, lantas membuat Ibrahimovic berhasil mencetak 20 gol setiap musim dalam 10 musim secara beruntun. Tambahan informasi, Ibra juga menjadi pemain keempat Man United yang berhasil mencetak 15 gol dalam 23 pertandingan.

Ibrahimovic mengikuti jejak Ruud van Nistelrooy (19), Dwight Yorke (20), dan Robin van Persie (21).

861