Philipp Lahm dan Tiga Pemain Top yang Tidak Pernah Dapat Kartu Merah

Rabu, 8 Februari 2017 17:25 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja
© Indosport/Getty Images
Philipp Lahm, Xavi Hernandez, dan Ryan Giggs. Copyright: © Indosport/Getty Images
Philipp Lahm, Xavi Hernandez, dan Ryan Giggs.

Lahm sedianya masih punya sisa kontrak satu tahun dengan Munchen. Namun bek 33 tahun ini memutuskan untuk menutup kariernya sebagai salah satu pesepakbola tersukses di Jerman.

Lahm telah tampil sebanyak 501 kali bersama Munchen sejak debut seniornya pada 2002. Bersama Bavaria, Lahm telah memenangkan Bundesliga sebanyak tujuh kali dan bahkan menjuarai Liga Champions.

"Saya telah menginformasikan ofisial klub tentang keputusan ini. Saya bisa melanjutkan dengan gaya kepemimpinan saya, memberikan yang terbaik setiap harinya di tiap latihan hingga akhir musim. Saya bisa melakukannya di musim ini, tapi tak bisa lebih," ujarnya seperti dilansir BBC.

Lahm merupakan salah satu legenda di Jerman. Berbagai gelar juara berhasil direngkuh oleh pria berusia 33 tahun itu, baik bersama Timnas Jerman atau Munchen. Bersama Bavaria, Lahm telah memenangkan Bundesliga sebanyak tujuh kali dan bahkan menjuarai Liga Champions.

Tidak hanya itu, Lahm juga membuat sebuah prestasi yang sangat luar biasa. Dia menjadi salah satu pemain yang tidak pernah mendapatkan kartu merah sepanjang berkarier sebagai pemain sepakbola profesional.

Tentu, karier cemerlang mantan kapten Timnas Jerman itu patut mendapatkan acungan jempol. Namun, Lahm bukan satu-satunya pemain top yang tidak pernah mendapatkan kartu merah sepanjang kariernya.

Berikut ini, INDOSPORT akan berusaha mengulas tiga pemain top yang tidak pernah mendapatkan kartu merah sepanjang kariernya.

1.3K