Petinggi Bayern Munchen Terkejut atas Pengumuman Pensiun Philipp Lahm

Kamis, 9 Februari 2017 16:16 WIB
Penulis: Juni Adi | Editor: Hendra Mujiraharja
© A. Beier/Getty Images.
Philipp Lahm bersama dengan Karl-Heinz Rummenigge. Copyright: © A. Beier/Getty Images.
Philipp Lahm bersama dengan Karl-Heinz Rummenigge.

Beberapa petinggi Bayern Munchen merasa terkejut dengan pengumuman pensiun yang dilontarkan Lahm, usai memenangkan laga melawan Wolfsburg, Rabu (08/02/17) dini hari WIB.

Pasalnya, Presiden klub, Uli Hoeness dan Ketua Eksekutif-nya, Karl-Heinz Rummenigge mengaku tak mendapat pemberitahuan sebelumnya dari Lahm. Bayern Munchen pun kemudian mengkritik cara Lahm mengumumkan pensiunnya itu.

Sebenarnya, Lahm sudah sejak pekan lalu membicarakan rencana pensiunnya dengan pihak klub. Namun, Rummenigge mengira Lahm akan mengumumkan secara bersama dengan mereka.

Ketua Eksekutif Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge.

"Bayern Munchen terkejut atas apa yang dilakukan Philipp Lahm dan penasihatnya. Hingga kemarin kami mengira akan mengumumkannya secara bersama dengan pihak klub," ujar Rummenigge dilansir dari situs resmi Bayern.

Meski kecewa atas keputusannya tersebut, pihak klub tetap menginginkan Lahm berada di Munchen usai pensiun dengan mengisi salah saatu jabatan di klub.

"Uli Hoeness dan saya juga telah mengadakan pembicaraan intensif dengan Philipp dalam beberapa bulan terakhir untuk mengisi posisi sebagai direktur olahraga klub," katanya.

Kapten Bayern Munchen, Philipp Lahm.

Namun Lahm telah menolak tawaran jabatan sebagai Direktur Olahraga Munchen usai pensiun.

"Dia tidak bersedia mengisi posisi tersebut, dan dia ingin mengakhiri kontraknya lebih cepat. Namun pintu akan selalu terbuka untuk Lahm di FC Bayern Munchen" sambungnya.

Lahm telah tampil sebanyak 501 kali bersama Munchen sejak debut seniornya pada 2002. Bersama The Bavaria, Lahm telah memenangkan Bundesliga sebanyak tujuh kali, dan bahkan menjuarai Liga Champions.

388