Bursa Transfer

Gelandang Serang Juventus Resmi Susul Tevez ke China

Jumat, 10 Februari 2017 03:08 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© Valerio Pennicino/Getty Images
Hernanes rayakan golnya ke gawang Pescara di lanjutan Serie A Italia bulan November silam. Copyright: © Valerio Pennicino/Getty Images
Hernanes rayakan golnya ke gawang Pescara di lanjutan Serie A Italia bulan November silam.

Gelandang serang berusia 31 tahun itu memang sudah lama diisukan bakal meninggalkan Juventus. Musim panas tahun lalu misalnya, ia hampir saja bergabung dengan Besiktas, namun gagal setelah Hernanes memilih untuk bertarung untuk tempat utama di Juventus Stadium.

Musim 2016/17 belum selesai, pemain asal Brasil itu akhirnya menyerah dan lebih memilih hengkang dari Kota Turin. Hernanes pun bergabung dengan dua mantan pemain Serie A, Ezequiel Lavezzi (Palermo) dan Gervinho (AS Roma), di Hebei Fortune.

Di sana, ia akan diasuh oleh manajer kawakan, Manuel Pellegrini, yang pernah melatih Villarreal, Real Madrid, Malaga, dan Manchester City.

Hernanes sudah bermain sebagai starter di 8 pertandingan Serie A musim ini dan dua kali di ajang Liga Champions. Total, ia baru bermain di 35 pertandingan bagi La Vecchia Signora sejak diboyong dari Inter Milan tahun 2015 silam.


Press release Juventus mengenai transfer Hernanes ke China.

Bayer Leverkusen dari Bundesliga Jerman sebenarnya tertarik mendaratkan eks gelandang Lazio itu dari Juventus Stadium. Namun Hernanes lebih memilih hijrah ke China menyusul beberapa pemain tenar yang sudah lebih dulu melanjutkan karier di Negeri Tirai Bambu.

822