Dapat Izin Jong Ajax, Ezra Walian Perkuat Indonesia Hadapi Singapura?

Sabtu, 25 Februari 2017 18:27 WIB
Penulis: Lanjar Wiratri | Editor: Ramadhan
© Tom Dulat/Getty Images
Seorang remaja keturunan Indonesia, Ezra Walian saat bermain untuk Ajax Amsterdam. Copyright: © Tom Dulat/Getty Images
Seorang remaja keturunan Indonesia, Ezra Walian saat bermain untuk Ajax Amsterdam.

Manajer Ezra, Wide Putra, menyatakan jika Ezra kemungkinan akan tiba di Indonesia pada akhir Maret mendatang.

Namun Wide masih belum bisa memastikan apakah nantinya pemain yang merumput bersama Jong Ajax itu bakal mengikuti seleksi kedua Timnas U-22.

Seleksi pemain gelombang kedua untuk Timnas U-22 sendiri, rencananya akan digelar pada 25 atau 26 Maret mendatang.

Insya Allah akhir Maret, kalau untuk ikut seleksi kurang tahu. Tapi kalau tidak salah itu bertepatan dengan FIFA Match Calendar atau friendly match,” ujar Wide kepada INDOSPORT.

Rencana uji coba Timnas Indonesia melawan Singapura memang kabarnya bakal digelar di bulan Maret mendatang. Namun, pihak PSSI belum memastikan apakah laga tersebut benar-benar akan dilaksanakan.


Ezra Walian sudah mendapat izin Jong Ajax untuk memperkuat Indonesia

Di sisi lain, Wide menyebut jika pihak klub Jong ajax memberikan dukungan penuh bagi Ezra yang berhasrat untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Meski begitu, penyerang berusia 19 tahun tersebut harus menjalankan peraturan dan regulasi klub jika ingin terbang ke Indonesia untuk membela Skuat Garuda nantinya.

“Untuk dukungan pastinya mendukung, namun untuk izin tetap mengikuti prosedur seperti biasanya, melalui surat menyurat dari organisasi ke klub. Karena ini izin untuk membela negara di friendly match,” tutupnya.

Saat ini, proses naturalisasi Ezra Walian masih terus berlanjut. Berkas naturalisasi pemain berdarah Manado tersebut telah masuk ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Nantinya Presiden Joko Widodo akan menandatangani surat resmi naturalisasi Ezra sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).

2.9K