Susunan Pemain Barcelona vs PSG: Mission Impossible MSN!

Kamis, 9 Maret 2017 02:14 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Indosport/Getty Images
Barcelona vs Paris Saint-Germain Copyright: © Indosport/Getty Images
Barcelona vs Paris Saint-Germain

Barcelona akan menjamu tamunya dari Prancis, Paris Saint-Germain (PSG), dalam lanjutan leg kedua babak perdelapanfinal Liga Champions musim 2016/17. Bermain di Camp Nou, La Blaugrana dihadapkan dengan misi membalikkan keadaan.

Pasalnya, anak asuh Luis Enrique kini tertinggal secara agregat 4-0 dari PSG. Trisula maut Messi, Suarez, dan Neymar (MSN) diharapkan mampu menjawab doa para pendukung Barcelona untuk lolos ke fase perempatfinal.

Pelatih Luis Enrique kembali mempercayakan MSN guna merobak jala gawang PSG yang dikawal oleh Kevin Trapp. Sementara di sektor belakang, Enrique kembali menggunakan tiga beknya, yaitu Pique, Umtiti, dan Mascherano.

Untuk lini tengah, Andres Iniesta, Sergio Busquets, Rafinha dan Ivan Rakitic diharapkan mampu memutus aliran bola Les Parisiens dan mengalirkannya ke lini depan La Blaugrana.

Dari kubu tamu, PSG akan menggunakan formasi 4-3-3 dengan lini depan Lucas Moura, Edinson Cavani dan Julian Draxler yang akan mengacak-acak lini pertahanan La Blaugrana.

Tanpa Di Maria, Lucas Moura diharapkan mampu memberikan dampak positif kepada skuat Unai Emery untuk setidaknya mencuri 1 gol guna memuluskan langkah mereka ke babak perempatfinal.

Lini belakang Les Parisiens kembali mengandalkan bek kenyang pengalaman, Thiago Silva, untuk menahan daya gedor trisula maut MSN milik Barcelona.

Berikut adalah susunan pemain untuk kedua tim:

Barcelona (3-4-3): Ter Stegen; Umtiti, Pique, Mascherano; Busquets, Iniesta, Rafinha, Rakitic; Messi, Suarez, Neymar

Paris Saint-Germain (4-3-3): Trapp; Meunier, Marquinho, Thiago Silva, Kurzaqa; Verratti, Rabiot, Matuidi, Lucas, Cavani, Draxler

373