(VIDEO) Gol Lilipaly Jadi yang Terbaik di Liga Belanda

Jumat, 10 Maret 2017 02:17 WIB
Editor: Tengku Sufiyanto
 Copyright:

Pemain naturalisasi Indonesia, Stefano Lilipaly kembali menggetarkan dunia sepakbola Belanda. Gol pemain berusia 27 tahun itu baru saja dinobatkan sebagai torehan terbaik di kasta kedua Liga Belanda, Eerste Divisie pekan ini.

Lilipaly mencetak gol indah dari luar kotak penalti. Bola hasil tendangan kaki kanannya meluncur deras ke pojok gawang lawan. Gol Lilipaly mengalahkan torehan Daan Rienstra (RKC Waalwijk) dan Joeri Schroyen (MVV Maastricht).

Gol itu diciptakan pemain kelahiran 10 Januari 1990 tersebut saat membela klubnya, SC Cambuur menghadapi Achilles 29 pada pekan ke-28 Eerste Divisie musim 2016/17 di Sportpark De Heikant, 5 Maret 2017. Pada laga tersebut, SC Cambuur menang dengan skor telak 3-0.

Stefano Lilipaly beserta rekan setimnya di SC Cambuur.

Kemenangan tersebut membuat SC Cambuur menduduki posisi ke-5 klasemen sementara Eerste Divisie dengan raihan 49 poin dari 28 laga. SC Cambuur masih berselisih 14 poin dari pemuncak klasemen sementara, Venlo.

Sebagai informasi tambahan, Stefano Lilipaly adalah pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia di Piala AFF 2016 lalu. Ia mampu membawa Timnas meraih posisi runner up Piala AFF 2016.

Berikut cuplikan gol indah Stefano Lilipaly:

4.7K