Djanur Bantah Essien Gabung ke Persib

Senin, 13 Maret 2017 16:57 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Tengku Sufiyanto
© s-media-cache-ak0.pinimg.com
Mantan pemain Chelsea, Michael Essien. Copyright: © s-media-cache-ak0.pinimg.com
Mantan pemain Chelsea, Michael Essien.

Pelatih Persib Bandung, Djajang Nurdjaman, membantah manajemen tim Maung Bandung merekrut mantan pemain Chelsea, Michael Essien. Menurutnya, isu tersebut hanya dikait-kaitkan dengan kedatangan Essien ke Indonesia.

"Tidak, belum. Essien datang ke Indonesia terus dihubung-hubungkan ke Persib. Apalagi belakangan ada berita seperti itu," kata pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut kepada INDOSPORT.

"Kabar soal tes medis di Persib itu tidak benar," tambahnya.

Michael Essien saat membela Chelsea.

Seperti diketahui, Michael Essien dalam beberapa hari belakangan ini dikabarkan akan merapat ke Persib Bandung, seiring satu slot nama pemain asing Maung Bandung yang masih kosong dalam menyongsong Liga 1 2017 pada pertengahan April mendatang.

Maklum saja, Persib memang tengah mencari satu sosok pemain asing untuk memenuhi slot tersebut sesuai regulasi 2+1 (dua pemain non-Asia dan satu pemain Asia). Persib baru memiliki satu pemain asing non-Asia, Vladimir Vujovic, dan satu pemain asing asal Asia, Shohei Matsunaga.

Apalagi, Essien dalam status bebas transfer tanpa klub, dan sedang berkunjung ke Indonesia. Pemain berumur 34 tahun itu mengakhiri kontraknya bersama Panathinaikos pada awal musim 2016/17 ini.

Namun, Djanur pernah mengatakan bahwa pemain yang sedang negosiasi dengan Persib adalah mantan pemain top dunia yang berposisi sesuai kebutuhan tim, yakni striker. 

"Namanya rahasia, karena negosiasi masih terus berjalan. Tapi dia mantan pemain top dunia. Otomatis kualitasnya pasti bagus," kata Djanur.

Meski begitu, bukan tidak mungkin Essien memang benar-benar jadi ke Persib. Walaupun tim Maung Bandung tengah mencari satu sosok pemain asing non-Asia yang berposisi sebagai striker atau gelandang serang.

2.3K