(VIDEO) Aksi Heroik De Gea yang Mampu 'Selamatkan Muka' MU

Selasa, 14 Maret 2017 07:51 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Rob Newell - CameraSport/Getty Images
David de Gea ketika melakukan penyelamatan gemilang kala melawan Chelsea. Copyright: © Rob Newell - CameraSport/Getty Images
David de Gea ketika melakukan penyelamatan gemilang kala melawan Chelsea.

Manchester United harus mengakui kekalahannya atas tuan rumah, Chelsea, dan tersingkir dari ajang Piala FA. Bermain di Stamford Bridge pada Selasa (14/03/17) dini hari WIB, skuat Jose Mourinho harus menelan pil pahit 1-0 di babak perempatfinal.

Namun, kekalahan tersebut bisa lebih buruk andaikan David de Gea tidak bermain cemerlang. Kiper Timnas Spanyol itu setidaknya 'menyelamatkan muka' Setan Merah dengan tampil heroik dan melakukan dua penyelamatan fatal.

Salah satu penyelamatan fatal yang dilakukan oleh De Gea adalah saat menghalau tendangan Gary Cahill, setelah menang duel atas Marcos Rojo di jantung pertahanan MU. Bola sepakan pemain Timnas Inggris ini meluncur cepat ke pojok kanan bawah De Gea. Namun, De Gea tampil sigap dengan menahannya walau hanya dengan satu tangan.

Penyelamatan fatal yang kedua terjadi saat Eden Hazard melakukan tembakan ke pojok kanan bawah gawang De Gea. Namun lagi-lagi, mantan anak asuh Luis Milla di Timnas Spanyol U-21 ini kembali melakukan penyelamatan gemilang.

Bola hasil sepakan pemain Timnas Belgia ini berhasil dibelokkan dengan beberapa jari De Gea, yang berujung pada tendangan pojok untuk Chelsea. Dalam video di atas, hal itu membuat Antonio Conte terlihat kesal dengan aksi-aksi yang dilakukan oleh mantan pemain Atletico Madrid itu.

Penyelamatan yang dilakukan De Gea ini setidaknya berhasil meloloskan MU dari kekalahan telak. Data dari whoscored melansir, total 20 tembakan berhasil dilakukan oleh anak asuh Antonio Conte, di mana 9 di antaranya tepat sasaran. Andai kata De Gea tidak bermain apik pada pertandingan semalam, tentu Chelsea akan menang dengan skor yang telak.

2.4K