Liga 1 Indonesia

Soal Regulasi Baru, Persib Bandung Tak Sepenuhnya Setuju

Kamis, 16 Maret 2017 22:42 WIB
Kontributor: Ginanjar | Editor: Rizky Pratama Putra
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Selebrasi pemain Persib Bandung setelah Atep mencetak gol ke gawang Semen Padang. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Selebrasi pemain Persib Bandung setelah Atep mencetak gol ke gawang Semen Padang.

Penetapan regulasi yang ditetapkan oleh operator di Liga 1 2017 tidak sepenuhnya bisa diterima Persib Bandung. Persib masih keberatan dengan sejumlah regulasi, terutama soal tiga pemain muda U-23 yang harus masuk dalam starting eleven.‎

Manajer tim Persib Bandung Umuh Muchtar mengatakan aturan tersebut cukup memberatkan timnya. Terlebih saat ini saja dua pemain muda U-23 yakni Febri Hariyadi dan Gian Zola Nasrulloh sudah terpanggil Timnas U-22 untuk disiapkan menghadapi partai persahabatan melawan Myanmar di Stadion Pakansari Cibinong Kabupaten Bogor 21 Maret 2017 mendatang. 

Bahkan kabarnya para pemain yang terpanggil tersebut tidak akan langsung dipulangkan kepada klub lantaran harus menjalani training camp (TC) jangka panjang. TC tersebut sendiri bakal berlangsung setidaknya hingga SEA Games 2017 berakhir. 

Febri Hariyadi terancam bakal meninggalkan Persib Bandung jika harus menjalani TC jangka panjang bersama Timnas U-22 Indonesia.

"Makanya itu yang bikin jadi masalah. Kalau (pemain dipanggil) ke Timnas kan habis," ujar Umuh saat dihubungi melalui telepon. 

Umuh mengaku cukup khawatir, terlebih dua pemain mudanya tersebut kerap menjadi andalan Persib. Buktinya keduanya selalu menjadi pilihan utama saat tampil di Piala Presiden 2017 lalu. 

Sebagai antisipasinya, Umuh berencana akan menambah pemain. Setidaknya tiga pemain muda berusia 23 tahun harus segera didapatkan. 

"Kita harus nyari bakal tambahan pemain ini. Ya minimal harus tiga lagi lah," jelasnya. 

Gian Zola menjadi salah satu pemain muda andalan Persib Bandung sejak perhelatan Piala Presiden 2017.

Seperti diberitakan, PSSI baru saja menggelar Sosialisasi Liga 1 Indonesia bersama jajaran manajer klub peserta di Makostrad, Jakarta Pusat, Kamis (16/3/2017). Hasilnya, seluruh manajer sepakat kompetisi Liga 1 kick-off pada 15 April 2017. 

Selain itu dibahas soal regulasi pemain kompetisi Liga 1 yakni (2+1+1) dua pemain asing, satu pemain asia, dan satu marquee player. Lalu, untuk pemain muda setiap klub diwajibkan memainkan tiga pemain U-23 dari 25 pemain yang disiapkan, serta tiga pemain senior berusia 35 tahun dan dua pemain diatas 35 tahun‎.

816