Spanyol, 'Raja' Liga Champions Sejak Tahun Milenium

Jumat, 17 Maret 2017 14:28 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Marca
Ilustrasi Liga Champions yang didominasi oleh tim-tim Spanyol. Copyright: © Marca
Ilustrasi Liga Champions yang didominasi oleh tim-tim Spanyol.

Drawing atau undian Liga Champions musim 2016/17 telah memasuki babak perempatfinal. Tiga dari delapan tim yang lolos hingga tahap perempatfinal diisi oleh wakil dari La Liga Spanyol, yaitu Real Madrid, Barcelona, dan Atletico Madrid.

Sementara itu, dua tim dari Bundesliga Jerman turut serta masuk ke dalam babak perempatfinal. Mereka merupakan tim asal Jerman yang sering kali lolos hingga tahap ini, yaitu Bayern Munchen dan Borussia Dortmund.

Sisanya diisi oleh masing-masing wakil dari Italia, Inggris, dan juga Prancis. Jawara Liga Primer Inggris dan Serie A Italia musim lalu, Juventus dan Leicester City, menemani AS Monaco dalam babak perempatfinal kali ini.

Melihat hal tersebut, dominasi Spanyol di babak perempatfinal bisa dikatakan terlampau sering. Barcelona dan Real Madrid menjadi langganan dalam babak perempatfinal, terhitung sejak musim 2010/11, di mana kedua tim tersebut selalu lolos hingga fase ini.

Ronaldo (tengah) saat dikerubungi oleh para pemain Atletico Madrid di final Liga Champions musim 2015/16.

Sedangkan Atletico Madrid, mereka mulai giat masuk ke babak perempatfinal Liga Champions dalam empat musim terakhir secara berturut-turut, di mana dua di antaranya masuk hingga babak final.

Bukti lain Spanyol merajai Liga Champions adalah jumlah gelar yang diraih oleh klub Spanyol di Liga Champions. Sejak memasuki tahun 2000, klub La Liga telah memenangkan 7 piala Liga Champions, total dari 4 gelar yang diraih Barcelona dan 3 gelar dari tangan Real Madrid.

Tim-tim yang menjuarai Liga Champions sejak tahun 2000

No Asal Tim Jumlah Gelar
1 Spanyol 7 Gelar (4 Barcelona, 3 Real Madrid)
2 Inggris 3 Gelar (Manchester United, Liverpool, Chelsea)
3 Italia 3 Gelar (2 AC Milan, 1 Inter Milan)
4 Jerman 2 Gelar (2 Bayern Munchen)
5 Portugal 1 Gelar (Porto)

Sisanya, Italia dan Inggris berada di bawahnya dengan masing-masing meraih 3 gelar Liga Champions. Jerman menyusul dengan 2 gelar yang diraihnya melalui tim tersukses di negaranya, Bayern Munchen.

'Dirajai'nya Liga Champions oleh tim-tim Spanyol sejak tahun 2000 tak lepas dari komposisi para pemain yang mereka miliki. Sebut saja Real Madrid yang memiliki ikon Cristiano Ronaldo, ditambah dengan pemain-pemain kelas bintang yang menghiasi seluruh skuat Los Blancos.

Belum lagi dengan Barcelona yang memiliki peraih Ballon d'Or terbanyak, Lionel Messi. Penyerang Timnas Argentina itu mulai menunjukkan kualitasnya saat membantu Barcelona memenangkan Liga Champions di musim 2008/09, 2010/11, dan 2014/15.

Lionel Messi saat melawan Juventus di final Liga Champions 2014/15.

Sedangkan Atletico Madrid, dalam empat tahun terakhir menjadi mimpi buruk untuk tim-tim yang bertemu dengannya di Liga Champions. Diego Simeone yang telah melatih Los Rojiblancos sejak tahun 2011, membuat tim tetangga Real Madrid tu terkenal akan pertahanannya yang kuat.

Menarik untuk ditunggu hasil dari drawing babak perempatfinal Liga Champions 2016/17 nantinya. Drawing tersebut akan digelar di Nyon, Swiss, pada pukul 18.00 WIB. Sistem terbuka akan berlaku di babak perempatfinal kali ini, di mana dua tim dari negara yang sama dapat saling bertemu satu sama lain.

Adapun leg pertama perempatfinal akan dilangsungkan tanggal 11 dan 12 April waktu setempat. Leg kedua dilanjutkan tanggal 18 dan 19 April. Tim-tim yang lolos ke semifinal kemudian akan kembali bertanding tanggal 2 dan 3 Mei (leg 1), dilanjut dengan leg 2 satu pekan kemudian (9 dan 10 Mei).

4.4K