Serie A Italia

Prediksi Roma vs Sassuolo: Tempel Juve, Roma!

Minggu, 19 Maret 2017 06:48 WIB
Editor: Rendy Gusti
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT/Getty Images
Prediksi AS Roma vs Sassuolo. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT/Getty Images
Prediksi AS Roma vs Sassuolo.

Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti masih akan menggunakan formasi favoritnya, 3-4-2-1 dengan memasang Edin Dzeko sebagai tumpuan di lini serang Giallorossi. Pada laga yang berlangsung Senin (20/03/17) mendatang, tidak ada nama El Shaarawy dan Mohamed Salah di line up.

Allenatore asal Italia itu akan memasang Diego Perotti yang pada pekan ke-28 tak dapat dimainkan karena cedera, serta Radja Nainggolan di belakang Edin Dzeko untuk membantu penyerangan.

Sedangkan dari kubu tim tamu, pelatih Eusebio Di Francesco akan mengandalkan formasi 4-3-3 dengan menggunakan Domenico Berardi, Matteo Politano, dan Gregoire Defrel sebagai pendulang gol bagi kubu I Neroverdi.

AS Roma akan lebih diunggulkan dengan persiapan yang lebih matang serta mental tim yang tengah menanjak setelah berhasil menang dalam dua laga terakhirnya, meskipun mereka harus tersingkir dari Liga Europa setelah kalah agregat dari Olympique Lyon.

Sedangkan tim tamu justru tengah tampil buruk setelah tak mampu menang dalam 3 pertandingan terakhirnya. Berardi dan kawan-kawan terakhir kali menang ketika bertandang ke markas Udinese, Dacia Arena dan membawa pulang 3 poin dengan skor 2-1.

Namun, Giallorossi tidak bisa memandang remeh tim tamu ketika bertemu di pekan ke-29, Senin nanti. Pasalnya, dalam 3 laga kandang menjamu Sassuolo, AS Roma tak mampu menang dan hanya berbagi poin setelah pertandingan berakhir imbang.

Pada pertandingan nanti, Sassuolo setidaknya harus ditinggal oleh 4 pemainnya akibat cedera. Mereka adalah Davide Biondini, Francesco Magnanelli, Luca Antei, dan Stefano Sensi.

Player to Watch

Kevin Strootman (AS Roma)

AS Roma akan berharap pada ketangguhan Kevin Strootman di lini tengah Serigala Ibu Kota. Gelandang asal Belanda tersebut tampil memukau di beberapa laga terakhirnya dengan mencatatkan 1 gol dan 1 assist.

Selain itu, Giallorossi juga berharap pada umpan-umpan matang yang akan diberikan oleh gelandang berusia 27 tahun. Tak hanya membantu dalam penyerangan, mantan pemain PSV Eindhoven itu juga dapat membantu AS Roma untuk memutus serangan yang dibangun oleh tim tamu.

Domenico Berardi (Sassuolo)

Pelatih Sassuolo, Eusebio Di Francesco akan mengandalkan Berardi di lini depan demi memutus rekor buruk yang didapat oleh I Neroverdi dalam 5 pertandingan terakhirnya.

Pesepakbola berusia 22 tahun itu saat ini tampil tajam dengan 7 gol dan 4 assists-nya dari 16 laga yang telah ia jalankan. Berardi akan dibantu oleh 2 tandemnya Matteo Politano dan Gregoire Defrel untuk membobol gawang Wojciech Szczesny.