Liga Primer Inggris

Diincar Barca dan City, Bek Arsenal Pilih 'Setia' kepada Arsene Wenger

Rabu, 22 Maret 2017 11:09 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© FRANCK FIFE/AFP/Getty Images
Hector Bellerin merasa berhutang budi dengan Arsene Wenger. Copyright: © FRANCK FIFE/AFP/Getty Images
Hector Bellerin merasa berhutang budi dengan Arsene Wenger.

Bek Arsenal, Hector Bellerin, mengungkapkan jika loyalitasnya kepada manajer klub, Arsene Wenger, lebih berharga ketimbang rayuan uang. Jawaban ini tentu menampar Barcelona dan Manchester City yang kepincut dengan dirinya.

Pemain belakang berusia 22 tahun itu diketahui sudah lama menjadi incaran dua klub raksasa tersebut. Namun akhirnya terjawab sudah mengapa ia memilih bertahan di Emirates Stadium dan menolak uang besar yang bisa didapatnya di Barca atau City.

Bulan November tahun lalu, bek berkebangsaan Spanyol itu resmi menambah durasi kerjanya bersama The Gunners. Tambahan kontrak 6 tahun membuat Bellerin akan bertahan di London Utara setidaknya hingga tahun 2022 mendatang.

Di saat masa depan Wenger yang tengah tak menentu menyusul tekanan dari suporter yang kecewa dengan rentetan hasil buruk di sejumlah pertandingan, pemain yang dikenal dengan kecepatan larinya itu justru merasa berhutang budi kepada manajer asal Prancis tersebut.

"Loyalitas kepada pria ini tak bisa tergantikan dengan uang berapapun. Ini sungguh penting buat saya mengetahui bahwasanya dia (Wenger) menanggung beban dan kepercayaan kepada saya di saat yang bersamaan," tegas Bellerin kepada El Mundo Deportivo.

Bellerin sudah membela Meriam London sejak tahun 2011 silam usai direkrut dari Barcelona. Hingga saat ini ia telah bermain di lebih dari 100 laga bagi Arsenal.

485