Liga Primer Inggris

Terkait Aksi Protes Fans Arsenal, Lehmann: Sungguh Kurang Ajar!

Rabu, 22 Maret 2017 21:16 WIB
Editor: Rendy Gusti
© TF-Images/Getty Images
Eks kiper Arsenal, Jens Lehmann. Copyright: © TF-Images/Getty Images
Eks kiper Arsenal, Jens Lehmann.

Eks kiper Arsenal medio 2003-2008, Jens Lehmann menyayangkan aksi protes yang dilakukan oleh para suporter The Gunners dalam beberapa bulan terakhir. Meskipun, ia menerima bahwa saat ini para fans tengah frustasi atas timnya yang kerap bermain tak maksimal di kompetisi domestik dan Eropa.

Tetapi, aksi yang dilakukan fans Arsenal dengan menyewa sebuah pesawat dan menerbangkan spanduk #WengerOut disebutnya sebagai hal yang kurang ajar. Menurutnya, para pemain The Gunners seharusnya menendangkan bola ke arah pesawat tersebut untuk membela palatihnya.

Sebuah spanduk yang diterbangkan menggunakan pesawat di atas markas West Bromwich Albion.

"Ini sungguh keterlaluan dan kurang ajar. Para pemain seharusnya menendang bola ke arah pesawat tersebut untuk membela pelatihnya. Seorang fans datang ke pertandingan dan membentangkan spanduknya, itu pendapat mereka. Namun, menyewa sebuah pesawat? Tolong lah, itu sudah kelewatan," ujar pria berusia 47 tahun itu, dikutip dari Mirror.

"Anda tidak bisa berharap bahwa pelatih x, y, atau z datang menggantikan Arsene Wenger dan memberikan kesuksesan. Bawa Allegri masuk dan mereka akan memenangkan semuanya? Siapa Allegri? Tanpa mengurangi rasa hormat, saat ini dia berada di Italia, dan akankah seorang seperti dia menjanjikan kemenangan?" pungkas mantan pemain AC Milan itu.

Sebelumnya, beredar kabar bahwa Arsene Wenger akan segera hengkang dan menjabat sebagai pelatih Paris Saint-Germain. Posisinya di Emirates Stadium pun diisukan akan diisi oleh pelatih Borussia Dortmund, Thomas Tuchel atau pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.

123