Dapat Penglihatan, Ferguson: Dominasi Barcelona dan Madrid akan Segera Berakhir

Jumat, 24 Maret 2017 10:44 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© INDOSPORT/Bob Thomas/Popperfoto/Laurence Griffiths/Getty Images
Sir Alex Ferguson di tengah-tengah dua klub raja Spanyol. Copyright: © INDOSPORT/Bob Thomas/Popperfoto/Laurence Griffiths/Getty Images
Sir Alex Ferguson di tengah-tengah dua klub raja Spanyol.

Mantan pelatih Manchester United itu mengaku, seiring dengan berjalannya waktu, dominasi dua tim asal Spanyol tersebut akan segera berakhir.

Hal tersebut didasarkan oleh Ferguson berdasarkan era yang pernah ia alami, baik saat masih menjadi pelatih maupun sampai saat menjadi pensiunan.

Pria yang akrab dipanggil Fergie ini juga menilai, dalam beberapa tahun ke depan, performa dua pemain megabintang masing-masing klub, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi akan segera menurun karena termakan usia.

“Saya rasa kesuksesan hanyalah sebuah siklus. Jika Anda memikirkan di tahun 90-an, itu ada AC Milan dan Liverpool di dalamnya, jika Anda memikirkan di tahun 80-an, maka ada Liverpool, di tahun 70-an, ada Ajax Amsterdam dan Bayern Munchen,” ujarnya kepada ESPN.

Barcelona saat menjuarai Liga Champions 2014/15.

“Artinya, sekarang dominasi ada di Spanyol, memang tidak ada yang perlu diragukan itu. Pertanyaannya pasti selalu sama, kenapa bukan Munchen? Kenapa bukan wakil Italia? Kenapa bukan Prancis? Dan kenapa wakil Inggris tidak memenangkannya? Sekali lagi, saya rasa sekarang ini sedang siklus di tim Spanyol.”

Real Madrid berhasil menjuarai Liga Champions tahun 2016.

“Sekarang, mereka (Barcelona dan Real Madrid) yang terbaik, itulah alasan mereka juara. Tapi semua akan berubah. Kalian tahu, Ronaldo akan bertambah tua, begitu pula dengan Messi, bisakah mereka menemukan pengganti keduanya? Saya rasa siklus ini akan berubah,” tutupnya.

Dalam tiga tahun terakhir, dua klub ini memang mampu menjadi juara Liga Champions, di mana Madrid sukses menjadi juara di tahun 2014 dan 2016, sementara Barcelona di tahun 2015 lalu.

Bahkan, di babak perempatfinal atau babak 8 besar musim 2016/17 ini, Spanyol sukses mengirimkan tiga tim. Selain, Real Madrid dan Barcelona, ada juga runner up tahun 2014 dan 2016, Atletico Madrid yang berhasil menemani kedua penguasa La Liga Spanyol tersebut.

Jika melihat dari pernyataan Ferguson di atas, bukan tidak mungkin masa kejayaan wakil Spanyol ini akan segera berakhir.

3.1K