Diego Costa Itu Sama Seperti Lionel Messi

Sabtu, 25 Maret 2017 15:08 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© VI Images/Chris Brunskill Ltd/Getty Images
Diego Costa dan Lionel Messi. Copyright: © VI Images/Chris Brunskill Ltd/Getty Images
Diego Costa dan Lionel Messi.

Ungkapan ini diberikan langsung oleh mantan pelatihnya di Atletico Madrid, Diego Simeone yang belum lama ini mengenang final Liga Champions 2014 antara timnya yang menghadapi rival sekota, Real Madrid.

Pelatih asal Argentina ini menyamakan keberadaan Diego Costa seperti Lionel Messi, di mana sang pemain sangat sentral untuk tim yang dilatihnya. Dalam final tersebut, Simeone menyayangkan cederanya Diego Costa saat laga belum berjalan 10 menit di babak pertama.

“Bagaimana bisa pemain terbaik kami tidak bermain? Jika masih ada kesempatan bertanding lagi, dia (Costa) akan bermain sejak menit pertama. Diego Costa itu seperti Messi-nya kami (Atletico), bisa bayangkan bagaimana Lionel Messi tidak bermain untuk Barca di final Liga Champions?” jelasnya kepada AS.

image article indosportDiego Simeone, pelatih Atletico Madrid.

Meski demikian, Diego Simeone juga mengaku andai Costa bermain bukan berarti timnya dapat meraih kemenangan atas rival sekotanya tersebut. Pelatih berusia 46 tahun ini seakan mengakui kehebatan dari Real Madrid yang mampu mencetak gol pada menit perpanjangan waktu.

“Kami diambil alih oleh Real Madrid pada menit ke-93, tapi ini masuk akal juga sebenarnya. Kami kalah dua kali di final melawan mereka dan ya, jangan lupa kalau mereka ini juara 11 kali di kompetisi Eropa,” tambahnya.