Pirlo Sebut Buffon Terlalu Renta untuk Terus Bermain

Senin, 27 Maret 2017 01:28 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© Alexander Hassenstein/Bongarts/Getty Images
Pirlo dan Buffon di sesi latihan Tim Nasional Italia. Copyright: © Alexander Hassenstein/Bongarts/Getty Images
Pirlo dan Buffon di sesi latihan Tim Nasional Italia.

Keberhasilan Gianluigi Buffon mencatatkan laga ke-1000 pada hari Jumat kemarin membuat rekan senegaranya, Andrea Pirlo turut berbangga hati. Namun Pirlo menyatakan jika Buffon terlalu tua untuk bermain di Major League Soccer (MLS).

Buffon yang kini berusia 39 tahun beberapa waktu lalu mengeluarkan celotehan canda jika ia bisa bermain 1000 kali lagi. Dia juga siap membawa Italia lolos ke final Piala Dunia 2018 dan menanduk pemain lawan seperti apa yang dilakukan Zinedine Zidane tahun 2006 silam.

Melihat gelagat semangat itu, Pirlo secara tegas menyatakan jika Buffon adalah kiper terbaik. Namun saat ditanya mengenai kemungkinan hijrah ke MLS, gelandang New York City itu mengklaim Buffon sudah terlalu tua.

"Buat saya, kiper terbaik adalah Buffon. Kami telah bermain sejak usia 15 tahun di skuat Italia. Kami juga masih berkomunikasi. Bagaimana bila ia pindah ke New York juga? Dia terlalu tua untuk itu, tapi tetap ia yang terbaik," kata Pirlo seperti dikutip dari Corriere dello Sport.

Di sisi lain, Pirlo mengatakan bahwa Gianluigi Donnarumma adalah kiper yang paling pantas menggantikan peran Buffon. Ia memuji Donnarumma 'salah satu pemain yang akan membawa Italia ke masa emas'.

"Italia diramaikan dengan segundang talenta luar biasa di sepakbola. Terlepas dari Marco Verratti, saya suka Berardi, Gianluigi Donnarumma, Daniele Rugani, Federico Di Francesco, Federico Chiesa, dan Federico Bernardeschi. Mereka adalah generasi emas," tambahnya.

"Donnarumma luar biasa. Beruntung sekali kami memiliki sosok pengganti Buffon yang tepat di saat yang tepat pula," pungkasnya.