Persib Bandung Tak Permasalahkan Pergantian 5 Pemain di Liga 1

Sabtu, 1 April 2017 01:07 WIB
Kontributor: Ginanjar | Editor: Gerry Anugrah Putra
© jppn.com
Djajang Nurdjaman tak permasalahkan pergantian lima pemain. Copyright: © jppn.com
Djajang Nurdjaman tak permasalahkan pergantian lima pemain.

Pelatih Persib Bandung, Djajang Nurdjaman mengaku tak mempermasalahkan regulasi pergantian lima pemain yang ditetapkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk Liga 1 musim ini.

Pelatih yang akrab disapa Djanur itu mengatakan yang terpenting adalah regulasi tak menyalahi aturan FIFA sebagai induk sepakbola dunia.

“Kalau sudah diputuskan ya kita terima asal tak menyalahi aturan FIFA karena tujuannya ingin mengangkat pemain-pemain muda,” ujar Djanur di Mes Persib, Bandung, Jumat (31/03/17).

Namun, sudah jelas bahwa pergantian lima pemain sudah menyalahi aturan dalam statute FIFA pasal 3 ayat 2.

Menurut Laws of The Game FIFA, pertandingan resmi di kompetisi atau turnamen kasta tertinggi hanya diperbolehkan melakukan pergantian sebanyak tiga pemain dalam satu pertandingan.

Saat ini PSSI melalui Wakil Ketua Umum, Joko Driyono, mengaku bakal segera mengirimkan surat kepada FIFA terkait regulasi pergantian pemain di Liga 1. Regulasi tersebut terjadi karena PSSI ingin mencari bibit muda yang kini belum terlalu menonjol di Indonesia.

465