Hadapi Liga 2, Begini Cara Persijap Pantau Kekuatan Lawan

Jumat, 21 April 2017 17:48 WIB
Kontributor: Ghozi El Fitra | Editor: Ahmad Priobudiyono
© Ghozi El Fitra/INDOSPORT
Tim Persijap Jepara. Copyright: © Ghozi El Fitra/INDOSPORT
Tim Persijap Jepara.

Tim Persijap Jepara bakal menghadapi PSGC Ciamis dalam gelaran Liga 2 yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bumi Kartini Jepara, Sabtu (22/04/17) sore. Berbagai persiapan terus lakukan agar laga perdana ini berbuah manis apalagi digelar di kandang sendiri.

Pelatih Persijap Jepara, Fernando Sales telah menginstruksikan kepada anak asuhnya untuk bermain maksimal dalam pertandingan tersebut. Berbagai instruksi yang telah diberikan selama ia menjadi pelatih diharapkan bakal ditampilkan oleh para pemain.

Ia juga meminta kepada anak asuhnya untuk bermain disiplin dan memperhatikan setiap pergerakan lawan. Dengan seperti itu nantinya Gypsy dan kawan-kawan diharapkan bisa meraih hasil maksimal dan memenangkan pertandingan.

Pertandingan melawan Ciamis merupakan laga pertama yang akan dilakukan Fernando Sales selama menjalani karier kepelatihan di Indonesia. Meski demikian, ia mengaku tidak gentar dan siap menghadapi pertandingan perdana dengan percaya diri.

Secara langsung Fernando mengaku belum pernah melihat permainan dari Tim Ciamis tersebut. Namun beberapa hari terakhir dia telah mempelajari pertandingan lawan dari video yang banyak tersedia di sosial media. 

Dari video itu menurutnya akan diketahui kelemahan-kelemahan lawan yang nantinya bisa ditembus oleh para pemain Persijap.

"Kita pelajari video pertandingan mereka, videonya banyak tersedia di Youtube jadi kita bisa menyusun strategi," ucapnya kepada INDOSPORT.

Selain mempelajari kekuatan lawan dari video, Fernando juga mempelajari kekuatan lawan dari direktur teknik Carlos Raul sciucatti. Pemain asal Argentina itu sudah lama berada di Indonesia dan mengetahui seperti apa kondisi lawan main dari Persijap.

"Banyak masukan yang kita dapatkan dan kita sangat percaya diri untuk menghadapi pertandingan ini," ucapnya.