Kondisi Mengkhawatirkan, Inter Segera Lakukan Ritiro

Selasa, 25 April 2017 09:08 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© Claudio Villa - Inter / Contributor / Getty Images
Skuat Inter Milan. Copyright: © Claudio Villa - Inter / Contributor / Getty Images
Skuat Inter Milan.

Mengetahui hal tersebut, manajemen klub menyarankan Pioli untuk segera menggelar ritiro. Hal ini untuk mencegah sesuatu yang lebih buruk terjadi lagi dan target bermain di setidaknya Liga Eropa bisa tercapai.

Ritiro sendiri adalah semacam pemusatan latihan jangka waktu relatif panjang untuk kegiatan yang dilakukan di tengah-tengah jalannya liga. Semua pemain I Nerazzurri akan dikumpulkan jadi satu dan melakukan team bonding.

"Menyusul hasil buruk di pertandingan akhir pekan kemarin melawan Fiorentina, klub memanggil seluruh pemain untuk melakukan ritiro," jelas Inter seperti dirilis laman resmi klub.

© ANDREAS SOLARO/AFP/Getty Images
Fiorentina berhasil menang dengan skor 5-4 atas Inter Milan di kandang. Copyright: ANDREAS SOLARO/AFP/Getty ImagesFiorentina berhasil menang dengan skor 5-4 atas Inter Milan di kandang.

Mauro Icardi dan kawan-kawan akan menjalani ritiro selama kurang lebih lima hari, dimulai per tanggal 25 April hingga tanggal 30 April. Laga melawan Napoli akhir pekan ini bakal dijadikan patokan keberhasilan ritiro.

"Ritiro akan dilangsungkuan di pusat latihan Suning di Appiano Gentile mulai 25 April dan berlangsung sampai duel kandang melawan SSC Napoli pada 30 April. Semua orang di klub, mulai dari para pemain hingga staf, akan fokus untuk bekerja keras mencapai hasil maksimal dan menutup musim dengan bagus," tutupnya.

365