Liga 1

Persib Bandung Waspadai Kebangkitan Borneo FC

Rabu, 17 Mei 2017 23:02 WIB
Kontributor: Ginanjar | Editor: Gerry Anugrah Putra
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Skuat Persib Bandung. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Skuat Persib Bandung.

Pelatih Persib Bandung Djajang Nurdjaman enggan berleha-leha dalam menyiapkan timnya. Apalagi di laga ketujuh Gojaek Traveloka Liga 1 2017 yang akan digelar Sabtu (20/5/2017). Maung Bandung bakal berhadapan dengan Borneo FC.‎

Menurutnya, perlu ekstra waspada terlebih sejauh ini tim berjulukan Pesut Etam tersebut belum pernah meraih hasil sempurna dari empat laga tandang yang telah dilalui selama mengarungi Liga 1 2017. Satu kali hasil imbang saat menghadapi PS TNI, sisanya mengalami kekalahan. 

"Saya selalu antisipasi kebangkitan, seperti Semen Padang kemarin yang sudah dua kali kalah kemarin dan tidak ingin kalah untuk ketiga kalinya," ujar Djajang saat ditemui seusai memimpin sesi latihan di Lapangan Lodaya Bandung, Rabu (17/5/2017).

Pelatih yang akrab disapa Djanur ini berharap masa persiapan yang dimiliki saat ini bisa dimanfaatkan dengan sangat baik. Setidaknya bisa menutupi segala kekurangan yang selama ini melanda timnya. 

"Ini persiapan salah satunya menjelang hari sabtu, masih ada dua sesi lagi kita coba perbaiki apa yang kurang," katanya.

Sejauh ini Borneo FC sendiri menempati peringkat 13 klasemen sementara Liga 1 2017 dengan torehan 7 poin hasil dari dua kali menang, satu seri dan tiga kekalahan. 

Sementara Persib masih berada di peringkat dua dengan torehan 12 poin hasil dari tiga menang dan tiga kali hasil seri.